MENU TUTUP

KPK Geledah Kantor PUPR - PKPP Riau, Ada apa?

Selasa, 21 Januari 2025 | 11:56:12 WIB
KPK Geledah Kantor PUPR - PKPP Riau, Ada apa?

PEKANBARU(WRC) - Komisi Pemberantasan Korupsi melakukan penggeledahan di Kantor Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang, Kawasan Perumahan dan Pertanahan (PUPR-PKPP) Riau, Senin (20/1/2025).

Berdasarkan informasi yang dihimpun, KPK melakukan pemeriksaan di beberapa lantai kantor tersebut, seperti ruang kepala bidang dan lainnya.

KPK melakukan penggeledahan mulai sekitar pukul 09.00 WIB. Hingga kini, mereka masih berada di kantor PUPR-PKPP Riau yang berada di Jalan SM Amin Pekanbaru tersebut.

Penggeledahan kantor PUPR-PKPP Riau oleh KPK tersebut juga turut mendapat pendampingan dari petugas kepolisian.

"Iya, ada pemeriksaan dari KPK di PU. Belum diketahui persoalan apa. Tapi semua kepala bidang dan pejabat terkait lainnya dilakukan pemeriksaan," kata sumber terpercaya yang minta namanya tidak disebutkan.

Sejumlah penyidik KPK terlihat menggeledah sebuah ruangan di Dinas PUPR Riau. Mereka mengenakan rompi warna hijau dipadukan putih bertuliskan KPK.

Awalnya, beredar informasi kalau penyidik KPK tersebut melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) di Dinas PUPR Riau. Namun hal itu dibantah oleh Juru Bicara KPK, Tessa Mardhika Sugiarto.

"Tidak (OTT). (Hanya) penggeledahan," ujar Tessa.

Namun Tessa belum mau mengungkapkan terkait kasus apa, penggeledahan oleh KPK dilakukan di Dinas PUPR Riau.

Begitu juga ketika disinggung adanya hubungan dengan kasus eks Pj Walikota Pekanbaru Risnandar Mahiwa, Sekdako Indra Pomi Nasution.

"Nanti dikabari lagi," kata Tessa.

Hingga berita ini dinaikkan belum diketahui persoalan apa KPK melakukan pemeriksaan di kantor Dinas PUPR-PKPP Riau itu.**


Sumber : cakaplah.com

Berita Terkait

Diduga CPO Ilegal Marak Jalan Dilintas Duri, LSM KPK Riau meminta agar Kapolda Riau Irjen Pol Muhamm

Molor, Proyek Tahun 2020 Senilai 42Milir di Tembilanan Saat Ini Masih Tahapan Finishing

Lagi, Polda Riau Musnahkan Ratusan Kilogram Shabu Dan Ribuan Butir Pil Ektasi

Sempat Kabur, Muhammad Rifai Pembakar Lahan Di KUBA Ditangkap Polisi

Miliki Puluhan Paket Shabu Jondri Nasution Warga Pujud Ditangkap Polisi

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

DPRD Sahkan APBD Rokan Hilir T.A 2025 Sebesar Rp 2,6 T

2

Satu Jam Saja, Polsek Pujud Berhasil Ungkap Pembunuhan IRT Berlumuran Darah di Teluk Nayang

3

Setda Rohil Pimpin Rapat LPTQ Persiapan MTQ Riau Ke-XLIII di Bengkalis

4

Polsek Bangko Ringkus Pengedar Narkoba, Barang Bukti 9,2 Gram Sabu Di Sita

5

Pemkab Rohil Gesa Persiapan Pelantikan Bupati Terpilih, Ini Jadwalnya...

6

Sekda Rohil Pimpin Rapat Koordinasi Data Non ASN Bersama Seluruh OPD

7

Kantor BPKAD Rohil Menunggak Tagihan Listrik Rp30 Juta

8

Ngerii..!! Rampok Todongkan Senpi Ke Pemilik Toko di Rohil, Gasak Uang 50 Juta

9

Kapolsek Pujud Sosialisasi Bahaya Narkoba dan Tipiring di Kepenghuluan Sei - Meranti

10

UMCO: Cafe Berkelanjutan yang membuka Peluang Bisnis dan Karir bagi Mahasiswa UMRI