MENU TUTUP

Pilkada Rohil 2024, Paslon Asset Nomor 1, Paslon Bijak Nomor 2

Senin, 23 September 2024 | 13:45:50 WIB
Pilkada Rohil 2024, Paslon Asset Nomor 1, Paslon Bijak Nomor 2

BAGANSIAPIAPI -  Dua pasangan calon bupati dan wakil bupati Rokan Hilir (Rohil) mengikuti rapat pleno terbuka pengundian dan penetapan nomor urut paslon bupati dan Wabup Rohil 2024 di Gedung H Misran Rais di Bagansiapiapi, Senin (23/9/2024).

Kedua Paslon yang hadir yakni Afrizal Sintong-Setiawan (Asset) dan H Bistamam -Jhoni Charles (Bijak).

Proses pencabutan nomor undi, diawali dengan pengambilan nomor antrian yang dilakukan oleh pasangan cawabup masing masing. Dimana cawabup Setiawan mendapatkan nomor antrian lima dan cawabup Jhoni Charles mendapatkan nomor antrian enam.

Dengan begitu untuk pengambilan nomor urut yang pertama dilakukan oleh cabup Afrizal Sintong dan selanjutnya disusul cabup H Bistamam.

Kedua cabup, Afrizal Sintong dan H Bistamam kemudian maju ke depan mengambil tabung berisikan nomor urut yang sudah disiapkan KPU Rohil.

Afrizal Sintong yang mendapatkan kesempatan pertama mengambil tabung disusul H Bistamam, ketika dibuka tabung diperlihatkan kepada KPU, peserta yang hadir dan media terlihat cabup Afrizal memenang nomor urut angka 1 dan H Bistamam angka 2.

Selanjutnya Ketua KPU Rohil Eka Murlan membacakan SK terkait dengan penetapan nomor urut tersebut dan dilanjutkan penyerahan berita acara kepada para paslon.

"Terimakasih dengan dukungan semua pihak sehingga kegiatan ini bisa berjalan dengan baik dan lancar," kata Eka. Ia menegaskan KPU akan berusaha melakukan seluruh kegiatan atau program yang berkaitan dengan khususnya tahapan pilkada guna memastikan berjalan lancar.

"Kami akan berusaha semaksimal mungkin melakukan tugas sehingga seluruh proses berkaitan dengan pilkada berjalan sesuai regulasi," katanya.

Ditemui terpisah Afrizal Sintong menyebutkan menyambut baik diperolehnya angka satu.

Menurutnya angka tersebut hanya lah nomor urut saja sekedar sebagai penanda.

"Kami yakin ini adalah proses, dan untuk angka satu tentunya merujuk dengan BM 1 (nomor pelat mobil bupati)," kata Afrizal menyikapi nomor urut yang diperoleh.

Sementara H Bistamam menyampaikan syukur dengan diperolehnya angka dua. Dimana terangnya hal itu merupakan angka yang mudah dikenal masyarakat.

"Mudah mudahan nomor dua ini membawa keberkahan dan memang sesuai dengan harapan," katanya. Ditambahkan Jhoni Charles angka itu juga menjadi identik bahwa pilkada Rohil kali ini diikuti oleh dua Paslon.

KPU Rohil melaksanakan pengundian dan penetapan nomor urut  pasangan calon bupati dan wakil bupati Rohil 2024 di Gedung pertemuan H Misran Rais di Bagansiapiapi, Senin (23/9/2024) pagi.

Kedua pasangan calon (paslon)  yang baru saja ditetapkan ini, tiba di gedung Misran Rais dalam waktu berbeda.

Dimana Paslon Afrizal Sintong - Setiawan (Asset) tiba sekitar pukul 09.20 WIB disertai relawan, para pimpinan pengurus partai pengusung dan pendukung, tampak hadir Ketua DPC PDI Perjuangan Jamiludin, sekretaris Maston, ketua Hanura Rohil Hamzah, ketua Gerindra Rohil Syafrudin Iput, ketua Demokrat Dodi Sahputra sekretaris Imam Suroso , ketua tim pemenangan H Nasrudin Hasan, pimpinan partai Ummat, PSI, ketua Perindo Muzardin.

Sementara Paslon H Bustamam-Jhoni Charles tiba sekitar pukul 09.39 yang juga disertai dengan rombongan relawan, pengurus partai pengusung dan pendukung tampak Ketua DPC Nasdem Rohil Basiran Nur Efendi, Ketua PPP Rohil Perwedissuito, Ketua PAN Rohil Amansyah, pengurus Gelora Rohil dan sejumlah pendukung.

Dari pantauan, dibandingkan dengan kegiatan deklarasi beberapa waktu lalu, jumlah orang yang hadir lebih sedikit dan sistem yang diterapkan lebih ketat.

Dimana setiap orang yang datang ke tempat acara baru diperbolehkan masuk ke lingkungan gedung jika memiliki id card yang khusus disiapkan KPU Rohil.

Tampak Paslon Asset kompak mengenakan kemeja lengan panjang kotak-kotak paduan warna kuning ungu, dan berpeci sementara Paslon Bijak kompak mengenakan kemeja putih berlengan panjang dan mengenakan tanjak. ***

Berita Terkait

Pilgubri 2018, PDI Perjuangan Jalin Komunikasi dengan Tiga Parpol

Afrizal Sintong : Setahun Menjabat, Persoalan Tapal Batas Dan Banjir Di Sinaboi Tuntas

Ciptakan Situasi Kondusif, Kapolsek Bangko Patroli ke TPS Pemilihan Penghulu

Keinginan Suyatno Jadi Wagubri Untuk Membangun Lebih Baik Lagi, AYO Lanjutkan... 

Masyarakat Simpang Pujud Bagan Batu Tumpah Ruah Bersatu Menangkan Asset

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

HUT ke-30 SMAN 11 Pekanbaru Momentum Tingkatkan Prestasi Akademik dan Olahraga

2

Agus Rama Bacakan Puisi “Efisiensi yang Membutakan” Pada Lomba Puisi JMSI Riau

3

Kasus DBD Alami Peningkatan Di Puskesmas Bagansipiapi

4

SDN 020 Pangkalan Baru Seperti Kandang Ayam

5

Komisi II DPRD Kampar Terima Aspirasi FKDT: Guru MDTA Minta Kesejahteraan

6

Bobroknya Pelayanan RSUD Bangkinang, DPRD Kampar Akan Panggil Pihak Terkait

7

PMI Riau Gelar Musyawarah Kerja Tahun 2025, Beri Penghargaan kepada 20 Pendonor

8

Nelson Manalu Kembali Dipercaya Memimpin Partai Hanura Siak Periode 2025 - 2030

9

Pimpin DPD Hanura Riau 5 Tahun ke Depan, H Darnil Siapkan Strategi Khusus Besarkan Partai

10

Bandara Internasional SSK II Salurkan Bantuan Kacamata Baca untuk Siswa