MENU TUTUP

Anies Dorong Kantor Pemerintah Pusat Jadi RTH: Akan Bermanfaat Sekali

Rabu, 28 Agustus 2019 | 12:07:18 WIB
Anies Dorong Kantor Pemerintah Pusat Jadi RTH: Akan Bermanfaat Sekali

Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mendorong kantor-kantor pemerintah pusat dialih fungsi menjadi ruang terbuka hijau (RTH) bila ibu kota pindah ke Kalimantan Timur. Anies menyebut RTH akan lebih bermanfaat dibandingkan penggunaan kantor untuk kegiatan komersial.

"Begitu menjadi ruang terbuka hijau yang diakses publik. Maka manfaatnya dirasakan oleh semua. Sebagian tentu akan diarahkan komersial. Tapi kalau semua jadi komersial, nanti manfaat bagi masyarakat akan terbatas. Kalau jadi ruang terbuka akan sangat bermanfaat sekali," kata Anies di GOR Matraman, Jakarta Timur, Rabu (28/8/2019).

Anies menuturkan banyak kantor aset pemerintah pusat yang bisa dimanfaatkan. Dia masih menunggu kebijakan pemerintah pusat mengenai usulannya tersebut.

"Saya belum sampai (lokasinya) tapi kan lokasi banyak sekali Jakarta ini. Fasilitas-fasilitas pemerintah pusat di Jakarta banyak sekali," tuturnya.

Anies meyakini Jakarta akan terus berkembang meski ibu kota pindah ke Kalimantan Timur. Menurutnya, pemindahan ibu kota tidak mempengaruhi pembangunan Jakarta.

"Jakarta sendiri akan memiliki kesempatan untuk terus berkembang. Karena pasti ada kegiatan pembangunan tambahan. Karena fasilitas yang dipakai untuk kegiatan komersial akan meningkat, perkantoran bisa bertambah," jelasnya.

Sebelumnya Presiden Joko Widodo (Jokowi) sudah mengumumkan calon ibu kota negara baru. Ibu kota akan berada di sebagian wilayah Penajam Paser Utara dan sebagian wilayah Kutai Kertanegara.

(detik.com)

Berita Terkait

KPK Diminta Umumkan Nama Anggota Dewan Bolos Lapor LHKPN

Meriahkan HUT RI ke 78, Diskominfo dan Persandian Kampar bersama DLH Kampar Lakukan Senam Sehat

Bangladesh Usir 2 Ribu Pengungsi Rohingya Termasuk Anak-anak

Menkeu Sri Mulyani Dorong Kepala Daerah Berinovasi Biayai Pembangunan

Bambu Getah Getih Dibongkar, Begini Suasana di Bundaran HI Saat Ini

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

HUT ke-30 SMAN 11 Pekanbaru Momentum Tingkatkan Prestasi Akademik dan Olahraga

2

Agus Rama Bacakan Puisi “Efisiensi yang Membutakan” Pada Lomba Puisi JMSI Riau

3

Kasus DBD Alami Peningkatan Di Puskesmas Bagansipiapi

4

SDN 020 Pangkalan Baru Seperti Kandang Ayam

5

Komisi II DPRD Kampar Terima Aspirasi FKDT: Guru MDTA Minta Kesejahteraan

6

Bobroknya Pelayanan RSUD Bangkinang, DPRD Kampar Akan Panggil Pihak Terkait

7

PMI Riau Gelar Musyawarah Kerja Tahun 2025, Beri Penghargaan kepada 20 Pendonor

8

Nelson Manalu Kembali Dipercaya Memimpin Partai Hanura Siak Periode 2025 - 2030

9

Pimpin DPD Hanura Riau 5 Tahun ke Depan, H Darnil Siapkan Strategi Khusus Besarkan Partai

10

Bandara Internasional SSK II Salurkan Bantuan Kacamata Baca untuk Siswa