MENU TUTUP

Polsek di Sampang Dibakar Massa: Protes Dihadang saat akan ke Jakarta?

Kamis, 23 Mei 2019 | 15:06:40 WIB
Polsek di Sampang Dibakar Massa: Protes Dihadang saat akan ke Jakarta?

Surabaya - Markas Polsek Tambelangan, Sampang, Madura, ludes dibakar massa. Pembakaran ini diduga akibat massa kecewa karena dihadang di Suramadu saat mereka akan pergi ke Jakarta. Benarkah?

Menanggapi isu itu, Kabid Humas Polda Jatim Kombes Frans Barung Mangera menampik. Barung menegaskan pihaknya masih melakukan penyelidikan apa motif pelaku membakar Polsek Tambelangan.

"Itu kan hanya isu saja. Nanti dijawab Kapolda," kata Barung saat dikonfirmasidetikcom di Mapolda Jatim Jalan Ahmad Yani Surabaya, Kamis (23/5/2019).

Barung juga masih mempertanyakan mengapa ratusan massa ini tiba-tiba datang ke Polsek Tambelangan dan melakukan hal-hal anarkis.

"Yang sedang kita tanya mengapa tiba-tiba 200 orang datang ke Polsek dan ini nanti akan kita tanyakan," lanjutnya.

Sebelumnya, Barung menyebut pada siang hari memang ada massa di sejumlah titik vital. Namun telah berhasil dihalau petugas.

"Yang sudah ada itu kejadiannya siang tapi sudah bisa dihalau kemudian malam tiba-tiba datang berkumpul," pungkas Barung.

Sebelumnya, sejumlah massa membakar Markas Polsek Tambelangan, Sampang, Madura. Berdasarkan informasi yang dihimpun detikcom, massa mulai mendatangi Mapolsek Tambelangan sekira pukul 22.00 WIB. Kedatangan massa juga diikuti dengan pelemparan batu ke Mapolsek. (detik.com)

Berita Terkait

Plt Bupati Asahan Bagi 3 ribu Masker

Hujan Badai Terjang Pesisir Bima NTB, 14 Kapal Nelayan Rusak

TKN: Idealnya Prabowo Akui Kemenangan Jokowi dengan Ucapkan Selamat

MK Sudah 'Tutup Buku', Habib Rizieq Masih Bicara Soal Kecurangan Pilpres

Bicara Soal Ibu Pertiwi Diperkosa, Prabowo: Mereka Adalah Bajingan

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

HUT ke-30 SMAN 11 Pekanbaru Momentum Tingkatkan Prestasi Akademik dan Olahraga

2

Agus Rama Bacakan Puisi “Efisiensi yang Membutakan” Pada Lomba Puisi JMSI Riau

3

Kasus DBD Alami Peningkatan Di Puskesmas Bagansipiapi

4

SDN 020 Pangkalan Baru Seperti Kandang Ayam

5

Komisi II DPRD Kampar Terima Aspirasi FKDT: Guru MDTA Minta Kesejahteraan

6

Bobroknya Pelayanan RSUD Bangkinang, DPRD Kampar Akan Panggil Pihak Terkait

7

PMI Riau Gelar Musyawarah Kerja Tahun 2025, Beri Penghargaan kepada 20 Pendonor

8

Nelson Manalu Kembali Dipercaya Memimpin Partai Hanura Siak Periode 2025 - 2030

9

Pimpin DPD Hanura Riau 5 Tahun ke Depan, H Darnil Siapkan Strategi Khusus Besarkan Partai

10

Bandara Internasional SSK II Salurkan Bantuan Kacamata Baca untuk Siswa