MENU TUTUP

Aksi Preman Jembatan Sei Pabrik Berakhir Mendekam di Sel Tahanan Polsek Bangko

Rabu, 17 Februari 2021 | 13:17:34 WIB
Aksi Preman Jembatan Sei Pabrik Berakhir Mendekam di Sel Tahanan Polsek Bangko

BAGANSIAPIAPI -  Tim Opsnal Polsek Bangko berhasil meringkus Bono (26) warga jalan bulan yang merupakan pelaku pencurian dengan kekerasan (curas) yang beraksi dijembatan sei pabrik tepatnya djalan suhada baganhulu, Selasa (16/02/2021).

"iya kita sudah amankan pelaku pencurian dengan kekerasan saat, "kata Kapolres Rohil AKBP Nurhadi Ismanto Ismanto SH SIK melalui Kasubbag Humas Polres Rohil AKP Juliandi SH. 

Kronologisnya, Kamis tanggal 22 Januari 2021 pukul 23:00 WIB saat pelapor (Cili Radi Akmal 30thn) hendak ke kota untuk membeli nasi goreng dengan menggunakan sepeda motor dan pada saat pelapor melewati jembatan sungai pabrik tepat nya di Jl.Suhada Kel. Bagan Hulu Kec. Bangko Kab. Rokan Hilir, pelapor diberhentikan oleh terlapor dan terlapor meminta uang kepada pelapor lalu pelapor memberikan uang sebesar Rp 10.000 (sepuluh ribu rupiah) namun terlapor tidak mau menerima uang tersebut dan memaksa pelapor untuk memberikan uang sebanyak mungkin kepada terlapor.

Pada saat itu terlapor langsung memukuli bagian punggung belakang pelapor dengan menggunakan gagang parang kemudian terlapor menggeledah badan pelapor dan tidak menemukan apa-apa, lalu terlapor menelanjangi pelapor dan setelah itu pelapor langsung pulang tanpa menggunakan pakaian.

Sesampainya dirumah pelapor menceritakan kejadian tersebut kepada saksi sdr Ucok. Atas kejadian tersebut pelapor merasa tidak senang serta mengalami luka lebam di punggung belakang sebelah kanan dan melaporkan kejadian tersebut kepihak polsek bangko guna pengusutan lebih lanjut.

Pada Hari Selasa tanggal 16 Februari 2021 pukul 13:00 WIB diperoleh informasi bahwa pelaku pencurian dengan kekerasan yang diketahui bernama sdr Bono Bin Aman sedang berada dirumahnya yang terletak di Jl. Sepakat Bulan Kel. Bagan Hulu Kec.Bangko Kab. Rohil kemudian tim opsnal polsek bangko langsung menuju kerumah sdr Bono Bin Aman dan setibanya di rumah sdr Bono tim opsnal polsek bangko melihat sdr Bono Bin aman melarikan diri dari pintu belakang rumahnya dan masuk kedalam rumah warga yang ada di belakang rumah sdr Bono lalu tim opsnal melakukan pencarian di seputaran rumah warga tersebut dan mendapati sdr Bono Bin Aman bersembunyi di atas plafon rumah tersebut dan berhasil mengamankan sdr Bono Bin Aman Selanjutnya tersangka dibawa ke polsek bangko guna pengusutan lebih lanjut.

Kapolres Rohil AKBP Nurhadi Ismanto Ismanto SH SIK melalui Kasubbag Humas Polres Rohil AKP Juliandi SH saat di konfirmasi menjelaskan hasil dari tes urine tersangka Bono Bin Aman Positif amphemetamina dan Methampemina. 


(zmi)

Berita Terkait

Polres Rohil Ciduk Pemilik sabu 2,46 Gram dan Timbangan Mini, pengedar?

Sat Lantas Polsek Bagansinembah Patroli Malam

Diberitakan Terus Menerus Terkait Insiden Lakalantas, Ini Tanggapan Keluarga HCK

Tim Dirkrimsus Polda Riau Grebek Dok Atong, Puluhan Ton Kayu Olahan Diamankan

Cooling System Kapolres Rohil, Undang Masyarakat dan Beri Pesan Pilkada Damai

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

Robert Hendrico Pimpin Persambi Riau Periode 2025-2029, Pelantikan Dihadiri Gubernur

2

HUT ke-30 SMAN 11 Pekanbaru Momentum Tingkatkan Prestasi Akademik dan Olahraga

3

Agus Rama Bacakan Puisi “Efisiensi yang Membutakan” Pada Lomba Puisi JMSI Riau

4

Kasus DBD Alami Peningkatan Di Puskesmas Bagansipiapi

5

SDN 020 Pangkalan Baru Seperti Kandang Ayam

6

Komisi II DPRD Kampar Terima Aspirasi FKDT: Guru MDTA Minta Kesejahteraan

7

Bobroknya Pelayanan RSUD Bangkinang, DPRD Kampar Akan Panggil Pihak Terkait

8

PMI Riau Gelar Musyawarah Kerja Tahun 2025, Beri Penghargaan kepada 20 Pendonor

9

Nelson Manalu Kembali Dipercaya Memimpin Partai Hanura Siak Periode 2025 - 2030

10

Pimpin DPD Hanura Riau 5 Tahun ke Depan, H Darnil Siapkan Strategi Khusus Besarkan Partai