MENU TUTUP

1 PDP Covid - 19 di Rohil Meninggal Dikebumikan Dipemakaman Tionghoa Bagansiapiapi

Rabu, 22 April 2020 | 18:57:07 WIB
1 PDP Covid - 19 di Rohil Meninggal Dikebumikan Dipemakaman Tionghoa Bagansiapiapi

ROKAN HILIR - Satu orang pasien meninggal dibawa menggunakan mobil ambulance dan dengan pengawalan mobil polisi menuju ke pemakaman Tionghoa jalan Pusara Hilir Bagansiapiapi, Rabu (22/04/2020). 

Tampak petugas kesehatan menggunakan Alat pelindung diri (APD) lengkap berwarna biru dan putih ikut mengantar mayat di pemakaman umat Tionghoa tersebut.

Informasi yang di terima, pasien meninggal adalah Pasien dalam pengawasan (PDP) yang sempat di rawat di RSUD Dr RM Pratomo Bagansiapiapi. Namun kejelasan informasi ini ketika juru bicara tanggap Covid 19 H.Ahmad Yusuf di konfirmasi melalui perpesanan WhatApps saat berita ini di turunkan belum memberikan jawaban.

Sebelumnya juru bicara tanggap Covid 19 ini di media center mengatakan bahwa status PDP (pasien dalam pantauan) bukan menjadi aib. Masyarakat tak boleh takut karena masih menunggu hasil swab yang hasilnya bisa positif dan negatif Covid 19.

Namun yang paling penting agar masyarakat tetap berprilaku hidup bersih. Jaga jarak jangan melakukan kontak pisik atau physical distancing serta menjaga jangan berkumpul kumpul atau sosial Distancing.

Kemudian jikalau harus keluar rumah harus selalu menggunakan masker dan selalu cuci tangan dengan sabun dan air yang mengalir.

"Namun jika pasien PDP meninggal sambil menunggu hasil swab pemakamannya diharuskan sesuai protokol Covid 19, sambil menunggu hasil swab,"pungkasnya Ahmad Yusuf di media center 19 Gedung Datuk Batu Hampar Jalan Perwira Bagansiapiapi,Rabu (22/04/2020) ketika menjelaskan pasien PDP warga Rohil yang meninggal di Rumah sakit Pekanbaru. (andy)

Berita Terkait

Kemendagri Akan Jadikan Eks Kampus IPDN Riau Sebagai Diklat Pol PP dan Damkar

Plt Bupati Rohil Jamiludin Tak Hadir, Kenduri Puisi Tingkat Provinsi Riau ke X Diresmikan Pak Camat

Kejari Rohil Bantah Takut-Takuti Kontraktor Proyek Pelabuhan Bagansiapiapi

DPRD Rohil, Krismanto: Membantu Korban Banjir Tanggung Jawab Moral Bukan Kampanye

PM Razia Kendraan Berstriker TNI-AD Dijalan Lintas Sumatra Ujung Tanjung Rohil

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

Kep. Baganjawa Pesisir Gunakan Rp114 Juta DD Untuk Lingkungan Dan Rp97 Juta Untuk BLT

2

Didukung Ulama Besar, Pebriyan Winaldi Yakin 99% Diusung KIM

3

Bupati Rohil Hadiri Upacara Peringatan HUT Bhayangkara ke-78

4

HUT Bhayangkara Ke-78, Kapolres Rohil Dapat Kado Kue Dari Bupati dan Dandim 0321

5

BPJS Tenaga Kerja Rohil Serahkan Santunan Kepada Ahli Waris Pegawai Non ASN Yang Meninggal

6

PPK KAMPAR Laksanakan Pelantikan Terhadap PPDP/Pantarlih Terpilih

7

KPU Kampar Gelar Coffe Morning dengan Insan Pers, Ini Targetnya

8

Kadis LH Suwandi Turun Langsung Bersih Bersih Kota Bagansiapiapi

9

Tiga Program Pemanfaatan Dana Desa Parit Aman, Katahanan Pangan, Fisik dan BLT

10

Buntut dari Dugaan Penyerobotan Tanah Di Labusel, Saksi SY Melaporkan Anak SU terkait Pengrusakan