MENU TUTUP

Sempat Kejar-Kejaran, Polsek Bangko Berhasil Amankan Dua Tersangka Narkoba

Senin, 28 Oktober 2019 | 22:02:33 WIB
Sempat Kejar-Kejaran, Polsek Bangko Berhasil Amankan Dua Tersangka Narkoba

Rohil, wawasanriau - Tepat di hari peringatan sumpah pemuda ke 91, Polsek Bangko, Polres Rokan Hilir (Rohil) kembali berhasil mengamankan dua tersangka pemilik Narkotika jenis sabu-sabu.

Penangkapan yang langsung di pimpin Kapolsek Bangko Kompol Sasli Rais tersebut sempat kejar-kejaran dengan salah satu tersangka, namun Polsek Bangko berhasil membekuk nya.

Kapolsek Bangko Kompol Sasli Rais saat dikonfirmasi Cakaplah.com  melalui Pasi Humas Polsek Puji Anton, senin (28|10|2019) malam mengatakan, penangkapan kedua tersangka yang langsung dipimpin Kapolsek tersebut berawal saat Kapolsek mendapatkan informasi dari masyarakat bahwa adanya kegiatan penyalahgunaan narkoba  disalah satu rumah tepatnya di jalan pelabuhan baru.

Mendapat informasi tersebut, Kapolsek Bangko langsung memimpin tim menuju lokasi. sesampai di lokasi tepat nya di salah satu rumah warga, tim langsung mengamankan Hamidah dan dilakukan penggeledahan dan ditemukan tiga bungkus  paket kecil plastik bening berisikan diduga narkotika jenis sabu.

Selain itu juga ditemuka uang senilai Rp.1.200.000, satu unit HP, satu  buah mancis, satu buah kaca pirex dan satu bungkus plastik bening kosong.

"Kemudian hamidah beserta barang bukti di bawa ke polsek bangko guna penyidikan lebih lanjut,"katanya.

Berselang beberapa waktu lanjutnya, pada pukul 16.00 wib Kapolsek bangko kompol Sasli Rais kembali mendapat informasi dari masyarakat bahwa di jalan kecamatan, kelurahan bagan punak sedang terjadi transaksi narkotika.

Mendapat info tersebut, Kapolsek kembali memimpin tim untuk melakukan penangkapan. sesampai di TKP, Tim  melihat pemuda yang di curigai sesuai dengan ciri-ciri yang didapat.

Namun saat tim ingin melakukan penangkapan, pemuda tersebut melarikan diri dan dilakukan pengejaran.

Tepatnya di jalan kecamatan pelaku  atas nama Ucok (21) warga jalan pusara, kelurahan bagan punak dapat di amankan serta dilakukan pengeledahan badan da  ditemukan satu bungkus plastik bening sedang, dua bungkus plastik bening kecil di duga berisikan narkotika jenis sabu,dua unit Hp serta uang tunai  Rp.60.000.

Pelaku beserta barang bukti kemudian di bawa ke polsek bangko guna penyidikan lebih lanjut.

Penulis : sagala

Berita Terkait

Jelang Acara Hut Bhayangkara Satresnarkoba Polres Rohil Tangkap Kurir Sabu Warga Bagan Sinembah

Diduga Gelper dan Judi Dadu Goncang Masih Beroperasi di Bagansiapiapi

Penumpang kapal tertangkap tangan bawa Sabu 1,4 Kg di Pelabuhan Dumai

Kapolres Rohil Santuni Dhuafa dan Anak Yatim di Masjid Nurul Iman

Waka Polres, Kapolsek Kampar, Kapolsek Tambang dan Kapolsek Bangkinang Kota Polres Kampar Hari ini m

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

HUT ke-30 SMAN 11 Pekanbaru Momentum Tingkatkan Prestasi Akademik dan Olahraga

2

Agus Rama Bacakan Puisi “Efisiensi yang Membutakan” Pada Lomba Puisi JMSI Riau

3

Kasus DBD Alami Peningkatan Di Puskesmas Bagansipiapi

4

SDN 020 Pangkalan Baru Seperti Kandang Ayam

5

Komisi II DPRD Kampar Terima Aspirasi FKDT: Guru MDTA Minta Kesejahteraan

6

Bobroknya Pelayanan RSUD Bangkinang, DPRD Kampar Akan Panggil Pihak Terkait

7

PMI Riau Gelar Musyawarah Kerja Tahun 2025, Beri Penghargaan kepada 20 Pendonor

8

Nelson Manalu Kembali Dipercaya Memimpin Partai Hanura Siak Periode 2025 - 2030

9

Pimpin DPD Hanura Riau 5 Tahun ke Depan, H Darnil Siapkan Strategi Khusus Besarkan Partai

10

Bandara Internasional SSK II Salurkan Bantuan Kacamata Baca untuk Siswa