MENU TUTUP

Bawa Sabu, SL Dibekuk Polsek Batang Gangsal Inhu

Selasa, 02 Juli 2019 | 15:04:35 WIB
Bawa Sabu, SL Dibekuk Polsek Batang Gangsal Inhu Tersangka SL beserta barang bukti yang diamankan polsek batang gangsal Inhu

WawasanRiau, Inhu- Polsek Batang Gangsal lndragiri Hulu (Inhu) kembali menangkap seorang tersangka narkoba jenis sabu berinisial SL (42) di Jalan Lintas Samudra KM 12, Desa Danau Rambai, Kecamatan Batang Gansal, Minggu 30 Juni 2019 lalu. 

Kapolres lnhu AKBP Dasmin Ginting S.lk melalui Ps Paur Humas Polres lnhu Aipda saat dikonfirmasi melalui Selasa (2/7/2019) menyebutkan, penangkapan SL berawal dari informasi masyarakat bahwa di tempat kejadian perkara (TKP) ada seseorang yang akan melakukan transaksi jual beli narkotika jenis sabu.

Mendapat informasi tersebut, Kapolsek Batang Gansal Ipda Endang Kusma Jaya, S.H. memerintahkan Kanit Reskrim Aiptu Joko Wiyono beserta anggota  untuk melakukan penyelidikan ke TKP.

Ditengah penyelidikan lanjutnya, seseorang yang dicurigai melintas di TKP mengendarai sepeda motor honda tanpa Nopol dan lampu. Lalu  terduga diberhentikan dan dilakukan interogasi surat surat kenderaan.

"Namun tersangka tidak bisa menunjukkan sehingga dilakukan penggeledahan badan dan ditemukan 1 paket sedang diduga Narkotika jenis Sabu yang diletakkan didalam kantong celana bagian depan sebelah kanan dan barang tersebut diakui milik terlapor,"katanya. 

Usai digeledah, kemudian dilakukan pengembangan ke rumah terlapor, namun rumah dalam keadaan kosong.

“Dari terlapor disita satu paket sedang diduga Narkotika jenis sabu, saru unit sepeda motor Honda tanpa Nopol serta saty unit Handphone merk Samsung Galaxy A5,” pungkasnya. 

Penulis : MS
Editor    : W2R/ZMI

Berita Terkait

Diduga Gelper dan Judi Dadu Goncang Masih Beroperasi di Bagansiapiapi

Kapolres Rohil Turunkan 133 Personel Gabungan Amankan Pleno KPU

Mass Hampir Bakar See You, Seorang Polisi di Rohil Tewas Ditusuk Penjaga Tempat Hiburan

Kapolres Rohil Memberikan Bantuan Tali Asih ke Masyarakat Kurang Mampu di Bagansiapiapi

Cabuli Siswi SMP, Guru Honorer dan Karyawan di Inhu Ditangkap Polisi

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

HUT ke-30 SMAN 11 Pekanbaru Momentum Tingkatkan Prestasi Akademik dan Olahraga

2

Agus Rama Bacakan Puisi “Efisiensi yang Membutakan” Pada Lomba Puisi JMSI Riau

3

Kasus DBD Alami Peningkatan Di Puskesmas Bagansipiapi

4

Komisi II DPRD Kampar Terima Aspirasi FKDT: Guru MDTA Minta Kesejahteraan

5

Bobroknya Pelayanan RSUD Bangkinang, DPRD Kampar Akan Panggil Pihak Terkait

6

PMI Riau Gelar Musyawarah Kerja Tahun 2025, Beri Penghargaan kepada 20 Pendonor

7

Nelson Manalu Kembali Dipercaya Memimpin Partai Hanura Siak Periode 2025 - 2030

8

Pimpin DPD Hanura Riau 5 Tahun ke Depan, H Darnil Siapkan Strategi Khusus Besarkan Partai

9

Bandara Internasional SSK II Salurkan Bantuan Kacamata Baca untuk Siswa

10
Advertorial

Upaya Penanggulangan Banjir, Bupati Rohil Bistamam Tinjau Daerah Titik Rawan