MENU TUTUP

Polres Rohil Gelar Upacara Memperingati Hari Lahir Pancasila

Jumat, 01 Juni 2018 | 23:23:02 WIB
Polres Rohil Gelar Upacara Memperingati Hari Lahir Pancasila Jajaran Polres Rohil peringati hari lahir Pancasila ke 73

UJUNG TANJUNG, WAWASANRIAU.COM - Jajaran Polisi Resort (Polres) Rokan Hilir (Rohil) gelar upacara dalam rangka memperingati hari lahirnya Pancasila yang ke- 73 dihalaman Mapolres Rohil Jalan Lintas Ujung Tanjung - Bagan Senembah, Jumat (1/6/2018).  

Bertindak sebagai Inspektur upacara Wakapolres Rohil Kompol Dr. Wawan SH MH, komandan upacara Ipda Ruben Panjaitan dihadiri para Kabag Kasat dan perwira lain serta seluruh jajaran anggota personil
Polres Rohil.

Wakapolres Rohil, Dr Wawan saat membacakan amanat Presiden Republik Indonesia (RI) menyampaikan bahwa sebentar lagi Indonesia akan merayakan ulang kemerdekaannya yang ke 73 tahunnya. Selama itu pula Pancasila sudah menjadi rumah bagi bangsa Indonesia yang Bhinneka Tunggal Ika dari awal sampai akhir zaman.  

" Selama 73 tahun Pancasila sebagai idiologi bangsa yang sudah tumbuh dan menjadi rumah kita yang berbhineka tunggal ika sampai akhir zaman terus mengalir didenyut nadi seluruh rakyat Indonesia, sebagai filsafah yang kokoh yang menjadi fondasi untuk bersatu, berdaulat, adil dan makmur, "kata Wakapolres Kompol Dr. Wawan SH MH.

Lanjutnya, Sebagai bangsa yang majemuk, terdiri dari 714 suku dengan lebih dari 1100 bahasa lokal yang hidup dilebih dari 17.000 pulau, semangat persatuan merupakan pilar utama kehidupan berbangsa dan bernegara dengan terus menerus memperkokoh semangat Bhinneka Tunggal Ika sebagai upaya untuk menjadi bangsa yang kuat," ujarnya.

Diharapkannya, dengan modal semangat dan energi kebersamaan kita akan mampu berprestasi untuk memenangkan kompetensi dalam kehidupan duniayang semakin terbuka dan kompetitif.

Laporan : Irwansyah

Berita Terkait

Guna Lengkapi Dokument Menuju Desa Definitif, 14 Pejabat Penghulu Persiapan Dilantik

Wabup Rohil Hadiri Acara Forum Koordinasi Percepatan Penurunan Stunting

Kakan Kemenag Kampar Fuadi, Tinjau Kesiapan Koper JCH Kampar

Anak Sulung Bupati Rohil, Naladia Ayu Rokan Jalani Prosesi Pernikahan

Diterkam Buaya, Warga Inhu Ini Berhasil Selamat

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

Kep. Baganjawa Pesisir Gunakan Rp114 Juta DD Untuk Lingkungan Dan Rp97 Juta Untuk BLT

2

Didukung Ulama Besar, Pebriyan Winaldi Yakin 99% Diusung KIM

3

Bupati Rohil Hadiri Upacara Peringatan HUT Bhayangkara ke-78

4

HUT Bhayangkara Ke-78, Kapolres Rohil Dapat Kado Kue Dari Bupati dan Dandim 0321

5

BPJS Tenaga Kerja Rohil Serahkan Santunan Kepada Ahli Waris Pegawai Non ASN Yang Meninggal

6

PPK KAMPAR Laksanakan Pelantikan Terhadap PPDP/Pantarlih Terpilih

7

KPU Kampar Gelar Coffe Morning dengan Insan Pers, Ini Targetnya

8

Kadis LH Suwandi Turun Langsung Bersih Bersih Kota Bagansiapiapi

9

Tiga Program Pemanfaatan Dana Desa Parit Aman, Katahanan Pangan, Fisik dan BLT

10

Buntut dari Dugaan Penyerobotan Tanah Di Labusel, Saksi SY Melaporkan Anak SU terkait Pengrusakan