MENU TUTUP

Pemalsuan Ijazah, Penghulu Pasir Putih Barat Resmi di Tahan

Rabu, 11 Januari 2017 | 19:25:08 WIB
Pemalsuan Ijazah, Penghulu Pasir Putih Barat Resmi di Tahan Kasi Pidum Kejari Rohil Sobrani Binzar SH

BAGANSIAPIAPI,WAWASANRIAU.COM - Datuk Penghulu Pasir Putih Barat kecamatan Balai Jaya Rohil, Sarmono resmi ditahan oleh Kejaksaan Negeri Rokan Hilir atas dugaan pemalsuan Ijazah Paket C miliknya.

Hal itu dibenarkan oleh Kasi Pidum Kejari Rohil Bagan Siapiapi, Sobrani Binzar SH ketika dikonfirmasi Rabu (11/01/2016) pagi.

" Yang bersangkutan kita tahan saat pelimpahan tahap II kemarin Selasa  petang," jelas Sobrani.

Sobrani juga menyampaikan bahwa Sarmono dijerat dengan pasal 263 ayat 1 dan 2 KUHPidana dengan ancaman enam tahun penjara.

" Kita menjerat tersangka dengan pasal 263 ayat 2 tentang pemalsuan surat yang dapat menimbulkan sesuatu hak dengan ancaman enam tahun penjara, " tegasnya.

Seperti diketahui, kepemilikan Ijazah palsu ini terungkap berdasarkan laporan masyarakat Pasir Putih Barat kecamatan Balai Jaya ke Sat Reskrim Polres Rohil. Kala itu, Sarmono menggunakan ijazah yang diduga palsu sebagai syarat pendukung pencalonannya sebagai penghulu Pasir Putih Barat. (nrc/fie)

Berita Terkait

Selama Tahun 2020, Pidum Kejari Rohil Tangani 627 Perkara

Rudi Bintoro!! Pengulu Terpilih Jalani Sidang Perdana di Tipikor

Polsek Bangko Ringkus Usup Pengedar 1.2 gram Sabu

Terungkap!! Istri di Rohil Rela Bunuh Suami Karena Percekcokan

Merasa dirampas lahannya, Maulana Saragih gugat PT.Andika

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

ASSET Fasih Sampaikan Visi dan Misinya di Debat Publik KPU

2

Kampanye Dialogis di Ujung Tanjung, Keluarga Besar 838 Ajak Masyarakat Pilih Asset

3

LHKPN Disorot, Samsuri: Sudah Kita Laporkan Beserta Rincian Perolehannya

4

Dukung Revisi UU Penyiaran, SMSI Bentuk Tim Khusus

5

Sembako Murah, Program Afrizal Sintong Nyata Sudah Dilakukan

6

Ketum PWI Pusat Zulmansyah Sekedang: Pemegang KTA PWI Wajib Patuhi Regulasi Pers

7

Sudah Banyak Rasakan Perubahan, Ribuan Masyarakat Jalan Bulan Sepakat Dukung Asset

8

Tim Lawyer Asset Lapor inisial JC ke Bawaslu Kabupaten Rokan Hilir Tentang Dugaan Fitnah

9

Nasrudin Hasan : Pak Suyatno Berpesan ke Masyarakat Rohil Pilih Asset

10

Satu Persatu, Kini Wakil Ketua Tim Pemenangan Bijak Pula Yang Beralih Dukungan ke ASSET 01