MENU TUTUP

Polres Bengkalis Cek Lalik Jalan Moda Transportasi Untuk Keselamatan Masyarakat

Jumat, 09 Mei 2025 | 21:53:18 WIB
Polres Bengkalis Cek Lalik Jalan Moda Transportasi Untuk Keselamatan Masyarakat

Bengkalis(wawasanriau.com) - Dalam upaya pengaturan arus lalu lintas agar berjalan selaras Satlantas Polres Bengkalis melaksanakan kegiatan pemeriksanaan laik jalan moda transportasi (Ramp Check) dalam rangka menjelang libur panjang. Kegiatan ini dilakukan di dua lokasi, yaitu di Pintu Exit Tol Pinggir Kecamatan Pinggir dan Terminal Duri Bestari Kecamatan Mandau.

Ramp Check atau pemeriksanaan laik jalan moda transportasi digelar untuk mengecek surat-surat kendaraan, uji kelayakan jalan kendaraan, sampling cek urin dan kesehatan para supir.

Memberikan himbauan kamtibmas kepada masyarakat pengguna jalan. Kegiatan ini dipimpin oleh Kasat Lantas Polres Bengkalis, AKP Vino Lestari, S.I.K.,M.Si., M.M. Melibatkan 25 personil dari berbagai satuan.

Personil Satlantas Polres Bengkalis melakukan pengecekan surat - surat kendaraan, seperti : SIM, STNK, dan BPKB.

Melakukan uji kelayakan jalan kendaraan untuk memastikan kendaraan yang digunakan layak jalan.

 Pengecekan urin dan kesehatan para supir untuk memastikan mereka dalam kondisi yang sehat. Tidak dalam pengaruh narkoba (obat-obatan terlarang).

Kapolres Bengkalis AKBP Budi Setiawan, S.I.K, M.I.K melalui Kasat Lantas Polres Bengkalis AKP Vino Lestari, S.I.K.,M.Si., M.M. mengatakan   kegiatan Ramp Check bertujuan menciptakan kamseltibcar lantas.

AKP Vino menyampaikan, Mencegah terjadinya laka lantas dan fatalitas korban. Memberikan rasa nyaman kepada masyarakat pengguna jalan. "Kami berharap dengan adanya kegiatan ini, masyarakat dapat merasa lebih aman dan nyaman dalam beraktivitas di jalan.

Kasat Lantas AKP Vino Lestari memaparkan, pemeriksaan ini dilakukan secara menyeluruh. Mulai dari kondisi teknis kendaraan hingga kelengkapan dokumen.

Tujuannya adalah memastikan setiap kendaraan yang beroperasi benar-benar layak jalan. Aman bagi penumpang. Kami ingin menciptakan budaya tertib dan selamat di jalan.

Kegiatan ini  diisi dengan edukasi kepada para sopir.

AKP Vino Lestari menekankan pentingnya kesadaran pengemudi menjaga keselamatan. Kepada para sopir, tidak memaksakan diri mengemudi dalam keadaan lelah.

 Ramp Check atau pemeriksanaan laik jalan moda transportasi diharapkan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keselamatan berlalu lintas. Mengurangi angka kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum Polres Bengkalis.

 Selalu mematuhi batas kecepatan. Keselamatan penumpang berada di tangan mereka. Jadi tanggung jawab moral dan hukum harus berjalan seimbang.

Adapun pengertian terkait "Laik jalan" dalam konteks lalu lintas dan transportasi berarti kondisi suatu jalan atau ruas jalan yang memenuhi standar teknis dan administratif, sehingga dapat digunakan oleh umum dengan aman dan legal. Dengan kata lain, laik jalan memastikan jalan tersebut layak dioperasikan dan memenuhi persyaratan keselamatan bagi penggunanya serta memberikan kepastian hukum bagi penyelenggara dan pengguna jalan.

Sedangkan untuk "Moda jalan" berarti jenis transportasi yang menggunakan jalan sebagai jalur utama untuk bergerak, seperti mobil, sepeda motor, bus, atau bahkan sepeda. Ini adalah salah satu jenis moda transportasi darat. 
Lebih detailnya, "moda jalan" mengacu pada segala bentuk transportasi yang memanfaatkan infrastruktur jalan untuk membawa penumpang atau barang.

Contohnya, sepeda, motor, mobil, bus, truk, dan bahkan kereta api (jika berjalan di atas jalan rel yang berada di atas jalan raya) termasuk dalam kategori moda jalan. Moda jalan sangat umum dan fleksibel, karena dapat digunakan untuk berbagai keperluan, mulai dari perjalanan sehari-hari hingga perjalanan antar kota. (Linda)

Berita Terkait

Ajukan Kasasi Ke MA ! Terdakwa Irawan Sebelumnya Divonis 7 Tahun Menjadi 1.6 Tahun

Polres Rohil Musnahkan Narkoba Jenis Sabu Seberat 14.516,49 Gram

Tindaklanjut Penyelidikan Polda Riau Kasus Mangrove di Rohil Terkesan Diam

Kejari Rohil Ungkap Kasus Rudi Hartono Murni ITE Bukan Karya Wartawan

PH Terdakwa Awi Tongseng Diduga Rada Emosi Saat Saksi Verbalisan Menerangkan dipersidangan

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

Agus Rama Bacakan Puisi “Efisiensi yang Membutakan” Pada Lomba Puisi JMSI Riau

2

Kasus DBD Alami Peningkatan Di Puskesmas Bagansipiapi

3

Komisi II DPRD Kampar Terima Aspirasi FKDT: Guru MDTA Minta Kesejahteraan

4

Bobroknya Pelayanan RSUD Bangkinang, DPRD Kampar Akan Panggil Pihak Terkait

5

PMI Riau Gelar Musyawarah Kerja Tahun 2025, Beri Penghargaan kepada 20 Pendonor

6

Nelson Manalu Kembali Dipercaya Memimpin Partai Hanura Siak Periode 2025 - 2030

7

Pimpin DPD Hanura Riau 5 Tahun ke Depan, H Darnil Siapkan Strategi Khusus Besarkan Partai

8

Bandara Internasional SSK II Salurkan Bantuan Kacamata Baca untuk Siswa

9
Advertorial

Upaya Penanggulangan Banjir, Bupati Rohil Bistamam Tinjau Daerah Titik Rawan

10
Advertorial

Semarak, Wabup Rohil Jhony Charles Resmikan Lomba Memasak Serba Ikan