MENU TUTUP

Kepengguluan Serusa Gunakan Rp411 juta Dana ADD Untuk Kegiatan Fisik

Kamis, 20 Juni 2024 | 14:03:21 WIB
Kepengguluan Serusa Gunakan Rp411 juta Dana ADD Untuk Kegiatan Fisik Jasmin S.Pd

ROHIL-ADD merupakan singkatan dari Alokasi Dana Desa dimana dana tersebut merupakan pendapatan desa yang didapatkan dari Pemerintah Kabupaten atau Pemerintah Kota. Adapun tujuan dari ADD ini diantaranya berkaitan dengan kesejahteraan masyarakat serta membantu di dalam meningkatkan perencanaan dan juga penganggaran terhadap pembangunan pada tingkat desa.

Untuk Desa Serusa, Kecamatan Bangko, Kabupaten Rohil atau yang bisa disebut dengan nama Kepenghuluan, ADD tahap I yang sudah diterima oleh pihak Desa telah digunakan sesuai dengan fungsinya seperti penyaluran dana Bantuan Langsung Tunai (BLT), melaksanakan kegiatan pembangunan fisik yang saat ini sedang berjalan, penyaluran dana Bantuan Langsung Tunai (BLT) terhadap warga kurang mampu serta pemberian insentif dan biaya operasional.

Pejabat Sementara (PJs) Penghulu Serusa, Jasmin S.Pd ketika ditemui di ruang kerjanya di Kantor Penghulu Serusa yang berada di jalan lintas Serusa, Kamis (20/6/2024) menjelaskan bahwa untuk kegiatan fisik terdapat 6 aitem yang saat ini dilaksanakan melalui dana ADD tahap I.

Diantaranya semenisasi 3 kegiatan, galian atau pembuatan parit untuk lahan pertanian 1, pipanisasi 1 kegiatan dan pembangunan jembatan 1 kegiatan. "Secara keseluruhan dari 6 kegiatan fisik yang saat ini masih berlangsung jumlah dananya mencapai Rp411.248.558 juta dan kegiatanya sudah dimulai sejak bulan Juni lalu," terang PJs Penghulu yang sebelumnya merupakan guru dari salah satu SD Negri di Kecamatan Sinaboi ini.

Selain kegiatan fisik lanjutnya, dana ADD tahap I ini juga telah di gunakan untuk membantu masyarakat kurang mampu yang ada di Desa Serusa berupa penyaluran BLT bagi 90 Kepala Keluarga (KK) dimana per KK nya di berikan sebesar Rp300 ribu per bulan. "Per bulanya tiap KK mendapatkan Rp300 ribu dan kita kemaren menyalurkan untuk 5 bulan terhitung Januari hingga Mei dengan total yang di terima warga kurang mampu per KK nya berjumlah Rp1,5 juta," jelas Jasmin.

Selain itu, pihaknya juga telah mengunakan dana ADD ini untuk pemberian insentip bagi Kader Pembangunan Manusia
(KPM), biaya oprasional Posyandu dan pemberian insentip bagi guru Paud Desa. "Kita memiliki Paud yang dibangun oleh Kepenghuluan Serusa, makanya kita juga mengunakan dana ADD ini untuk pemberian insentif bagi guru Paud," kata Jasmin seraya mengakhiri. (Erik)

Berita Terkait

Pimpin Upacara Harkitnas, Bupati Rohil Sampaikan Amanat Menteri Kominfo

Rumah Zakat Riau di Pekanbaru Salurkan Bantu Lansia dan Dhuafa Guna Penuhi Kebutuhan Pangan

Ricana Djayanti Hambali Tinjau Dan Serahkan Bantuan Kepada Balita Penderita Stunting

FPII Riau : Dewan Pers Jangan Kangkangi UU no.40 Tentang Pers

Pemkab Rohil Gesa Pembenahan Di Berbagai Pelayanan dan Sektor Prioritas

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

BPJS Tenaga Kerja Rohil Serahkan Santunan Kepada Ahli Waris Pegawai Non ASN Yang Meninggal

2

PPK KAMPAR Laksanakan Pelantikan Terhadap PPDP/Pantarlih Terpilih

3

KPU Kampar Gelar Coffe Morning dengan Insan Pers, Ini Targetnya

4

Kadis LH Suwandi Turun Langsung Bersih Bersih Kota Bagansiapiapi

5

Tiga Program Pemanfaatan Dana Desa Parit Aman, Katahanan Pangan, Fisik dan BLT

6

Buntut dari Dugaan Penyerobotan Tanah Di Labusel, Saksi SY Melaporkan Anak SU terkait Pengrusakan

7

Syafrudin Iput Ajak Masyarakat Lanjutkan Kepemimpinan Bupati Rohil Afrizal Sintong

8

APEL SIAGA KARHUTLA, MASTON SEBUT KARHUTLA JUGA BERDAMPAK TERHADAP EKONOMI

9

Kepengguluan Serusa Gunakan Rp411 juta Dana ADD Untuk Kegiatan Fisik

10

Sekda Rohil Sembelih Hewan Kurban 7 Ekor Sapi dan 1 Ekor Kambing