MENU TUTUP

Tersangka Illegal Logging di Hutan Lindung Zamrud Tunggu Sidang

Jumat, 11 Desember 2015 | 12:35:55 WIB
Tersangka Illegal Logging di Hutan Lindung Zamrud Tunggu Sidang ilustrasi

SIAK SRI INDRAPURA,WAWASANRIAU.COM - Kepala Seksi Tindak Pidana Umum (Kasipidum) Kejaksaan Negeri (Kejari) Siak Wiliyamson mengatakan, berkas HS (50), tersangka pembalakan liar (illegal logging, red) di area penyangga Suaka Marga Satwa Pulau Atas Danau Bawah Zamrud, Kecamatan Dayun, Kabupaten Siak, Riau, sudah lengkap. Saat ini, pihaknya sedang menunggu proses pelimpahan berkas ke Pengadilan Negeri Siak untuk digelar sidang.

"Berkas tersangka HS kita terima 12 November lalu. Sekarang sudah tahap dua atau berkas lengkap (P21), kita tunggu limpahkan berkas ke pengadilan untuk jadwal sidang," kata Wili, Kamis (10/12/2015).

Seperti diberitakan, HS ditangkap sekitar awal bulan Oktober 2015 lalu oleh Tim Satgas Karhutla sedang melakukan aktivitas pemalakan liar di hutan penyangga Zamrud. Hasil tangkapan itu, kemudian diserahkan ke Polsek Siak.

HS mengaku, melakukan sendiri aktivitas menjarah kayu alam jenis Meranti di hutan lindung. Setelah kayu dipotong berupa papan, kemudian di bawa keluar hutan mengunakan sepeda dorong, lalu dipindahkan ke mobil untuk dibawa keluar.

"Sesuai Berita Acara Pemeriksaan (BAP), tersangka HS ngaku kerja sendiri, tak ada yang membacking. HS juga menyebutkan untuk mengeluarkan kayu itu, jalan satu-satunya lewat pos sekuriti Badan Operasi Bersama (BOB)," kata Kapolres Siak AKBP Ino Harianto melalui Kapolsek Siak Kompol Ahmad Rozali kepada GoRiau.com, Rabu (21/10/2015) lalu.(grc)

Berita Terkait

Jalan Ujung Tanjung Kewenangan Pusat

Dilantik Kapolri, Irjen Muhammad Iqbal SIK MH Resmi Jabat Kapolda Riau

Lewat RRI, Kejari Rohil Menyapa Bahaya Penyalahgunaan Narkotika

KONI Rohil Agendakan Pelantikan Pengurus Masa Bhakti 2023 -2025

Hearing Bahas Ranperda Dengan Pansus II, Suwandi: Memang Ada Catatan-catatan Yang Diminta

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

HUT ke-30 SMAN 11 Pekanbaru Momentum Tingkatkan Prestasi Akademik dan Olahraga

2

Agus Rama Bacakan Puisi “Efisiensi yang Membutakan” Pada Lomba Puisi JMSI Riau

3

Kasus DBD Alami Peningkatan Di Puskesmas Bagansipiapi

4

SDN 020 Pangkalan Baru Seperti Kandang Ayam

5

Komisi II DPRD Kampar Terima Aspirasi FKDT: Guru MDTA Minta Kesejahteraan

6

Bobroknya Pelayanan RSUD Bangkinang, DPRD Kampar Akan Panggil Pihak Terkait

7

PMI Riau Gelar Musyawarah Kerja Tahun 2025, Beri Penghargaan kepada 20 Pendonor

8

Nelson Manalu Kembali Dipercaya Memimpin Partai Hanura Siak Periode 2025 - 2030

9

Pimpin DPD Hanura Riau 5 Tahun ke Depan, H Darnil Siapkan Strategi Khusus Besarkan Partai

10

Bandara Internasional SSK II Salurkan Bantuan Kacamata Baca untuk Siswa