MENU TUTUP

Bangun Sinergitas, Plt Kadis Kominfo Kampar Sambangi KI Riau

Selasa, 08 Juni 2021 | 19:40:26 WIB
Bangun Sinergitas, Plt Kadis Kominfo Kampar Sambangi KI Riau

Pekanbaru - Pemerintah kabupaten (pemkab) Kampar melalui diskominfo Kampar selaku organisasi perangkat daerah (OPD), berkomitmen untuk memberikan perhatian serius terhadap tata kelola layanan informasi publik tahun 2021. Hal ini ditandai dengan melakukan kunjungan kerja dalam rangka meningkatkan relasi dan kerjasama antar lembaga di kantor Komisi Informasi Provinsi Riau, Selasa (8/6).

Plt. Kepala Dinas Kominfo Kampar, Yuricho Efril, S.STP., yang didampingi Kabid PSDLP, Salmi Hadi, S.Sos., M.Si., dan Kasi Pengembangan Sumber Daya, Gusniwati dalam kunjungannya mengatakan kerjasama antar instansi merupakan bentuk azaz sinergitas dan upaya agar bisa berkolaborasi dalam memberikan pelayanan akan kebutuhan informasi kepada masyarakat.

"Tentu saja kita juga akan melalui kesempatan ini, kami ingin mempererat hubungan silaturrahmi bersama. Hubungan kita (kominfo) tidak akan bisa terpisah dengan komisi informasi Riau." Ujar Yuricho. "Maka wajar dan seharusnya kita bangun dan kuatkan kerjasama ini semata mata untuk memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat, khususnya dari segi informasi" Lanjut Yuricho.

Komisioner KI Riau, Alnovrizal mengapresiasi langkah yang ditaja oleh kominfo Kampar. "Kominfo Kampar selaku PPID Utama pada tahun 2020 meraih penghargaan KI award, namun tetap konsisten dan berkomitmen untuk terbuka dan transparan dalam tata kelola informasi publik, ini tentunya niat yang baik." terangnya. Pihaknya juga siap membantu sebagai media konsultasi terkait informasi layanan publik bagi Kominfo Kampar. (Jhoni)

Berita Terkait

Kodim 0321/Rohil Ikuti Lomba Festival Karawitan International Feskar Mabes TNI 2020

Ketua PJID-N Bengkalis : Lurah Agrowisata Rumbai Barat Pekanbaru Harus Banyak Membaca

Berikan Rasa Aman, Babinsa Koramil 05/RM Patroli ke Rumah Ibadah

Dengan Menggunakan Boat, Angkut Material Tempuh 1 Jam Perjalanan

KARS Survey Rumah Sakit Cahaya di Rohil, dr Suratmin : Kita Hadir Disetiap Ada Permasalahan

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

HUT ke-30 SMAN 11 Pekanbaru Momentum Tingkatkan Prestasi Akademik dan Olahraga

2

Agus Rama Bacakan Puisi “Efisiensi yang Membutakan” Pada Lomba Puisi JMSI Riau

3

Kasus DBD Alami Peningkatan Di Puskesmas Bagansipiapi

4

SDN 020 Pangkalan Baru Seperti Kandang Ayam

5

Komisi II DPRD Kampar Terima Aspirasi FKDT: Guru MDTA Minta Kesejahteraan

6

Bobroknya Pelayanan RSUD Bangkinang, DPRD Kampar Akan Panggil Pihak Terkait

7

PMI Riau Gelar Musyawarah Kerja Tahun 2025, Beri Penghargaan kepada 20 Pendonor

8

Nelson Manalu Kembali Dipercaya Memimpin Partai Hanura Siak Periode 2025 - 2030

9

Pimpin DPD Hanura Riau 5 Tahun ke Depan, H Darnil Siapkan Strategi Khusus Besarkan Partai

10

Bandara Internasional SSK II Salurkan Bantuan Kacamata Baca untuk Siswa