MENU TUTUP

Nihil Positif Corona di Rohil Namun 4 PDP Wafat: 1 Tunggu Hasil Swab, 3 Hasil Swab Negatif

Selasa, 28 April 2020 | 00:41:31 WIB
Nihil Positif Corona di Rohil Namun 4 PDP Wafat: 1 Tunggu Hasil Swab, 3 Hasil Swab Negatif

BAGANSIAPIAPI, wawasanriau.com - Hari ini satu warga di RSUD  Dr RM Pratomo sudah keluar hasil swabnya terkonfirmasi negatif. Kemudian 1 orang lagi warga Rohil yang meninggal di Mandau, Duri hasil swabnya juga terkonfirmasi negatif. Demikian hal ini di jelaskan oleh juru bicara tanggap Covid 19 Rokan Hilir, H.Ahmad Yusuf,S.Sos,MH di Media Center Covid 19 Rohil Gedung Datuk Batu Hampar Jalan Perwira Bagansiapiapi, Senin (27/04/2020).

"Hari ini PDP kita tetap berjumlah sebanyak delapan belas orang secara kumulatif, delapan orang hasil swab negatif sudah pulang,"katanya.

Lanjutnya, hari ini total PDP 18 orang, 8 orang diantaranya swabnya negatif sembuh dan pulang, kemudian 2 orang swab negatif namun masih dirawat karena ada penyakit penyerta. 4 orang di rawat menunggu hasil swab (1 di RS Awal Bros dan 3 di RSUD dr RM Pratomo Bagansiapiapi).

Kemudian yang meninggal ada 4 orang (2 di Pekanbaru, 1 di Mandau Duri dan 1 di Bagansiapiapi) dimana yang 3 orang yakni 2 di Pekanbaru dan 1 Mandau hasil swab terkonfirmasi negatif.

Sedangkan yang meninggal di Bagansiapiapi warga tionghoa hasil swab masih belum keluar. 

"Namun kita berharap hasil swabnya negatif karena telah ditelusuri ternyata telah memiliki riwayat penyakit sebelum Covid 19 ini.

"Hingga hari ini, Alhamdulillah di Rokan Hilir belum ada kasus positif virus corona atau Covid 19 ini. Ini Doa dan harapan kita mudah-mudahan di bulan puasa ini doa kita di Jabar Allah SWT sehingga sampai kapanpun tidak ada kasus positif Corona di Rokan Hilir,"pungkasnya. (gun)

Berita Terkait

Jelang Tahun Baru, Penjual Terompet Bermunculan di Bengkalis

Waspada Serangan Hacker, Diskominfotiks Rohil Ajukan Petisi Untuk Kementrian Kominfo

Penasehat Meninggal Dunia, IKA PMII Rohil Sampaikan Belasungkawa

Ketua RT 11 Jalan Bulan Hamka Annur: MCK 2 Pintu dan 1 Sumur Bor

Kakanwil BPN Riau Bersama Bupati Rohil Serahkan Sertifikat Tanah ke Warga

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

HUT ke-30 SMAN 11 Pekanbaru Momentum Tingkatkan Prestasi Akademik dan Olahraga

2

Agus Rama Bacakan Puisi “Efisiensi yang Membutakan” Pada Lomba Puisi JMSI Riau

3

Kasus DBD Alami Peningkatan Di Puskesmas Bagansipiapi

4

SDN 020 Pangkalan Baru Seperti Kandang Ayam

5

Komisi II DPRD Kampar Terima Aspirasi FKDT: Guru MDTA Minta Kesejahteraan

6

Bobroknya Pelayanan RSUD Bangkinang, DPRD Kampar Akan Panggil Pihak Terkait

7

PMI Riau Gelar Musyawarah Kerja Tahun 2025, Beri Penghargaan kepada 20 Pendonor

8

Nelson Manalu Kembali Dipercaya Memimpin Partai Hanura Siak Periode 2025 - 2030

9

Pimpin DPD Hanura Riau 5 Tahun ke Depan, H Darnil Siapkan Strategi Khusus Besarkan Partai

10

Bandara Internasional SSK II Salurkan Bantuan Kacamata Baca untuk Siswa