MENU TUTUP

APRIL Rohil Resmi Dibentuk

Senin, 27 Maret 2017 | 19:55:10 WIB
APRIL Rohil Resmi Dibentuk pengurus APRIL Poto bersama

BAGANSIAPIAPI,WAWASANRIAU.COM - Aliansi Pimpinan Media Rokan Hilir (APRIL) resmi dibentuk. Pembentukan organisasi ini setelah menggelar rapat bersama pimpinan media Rokan Hilir (Rohil), di Aula Lantai IV Hotel Mulia Bagansiapiapi, Senin (27/3/2017) sore.

Ketua APRIL Terpilih, Masrul Gusti mengatakan organisasi ini merupakan gabungan pimpinan media cetak maupun online yang dimiliki putra daerah (Rohil,red).

"Di era sekarang ini persaingan industri media semakin ketat. Hal ini selaras dengan semakin tingginya kebutuhan masyarakat terhadap informasi yang aktual dan terpercaya. Karena itu kami memandang perlu dibentuknya suatu wadah untuk menyatukan gerak dan langkah para pemilik media dalam menghadapi persaingan dunia industri media," katanya.

Apalagi, lanjutnya Kabupaten Rokan Hilir merupakan kabupaten yang paling pesat perkembangan media di Provinsi Riau.

"APRIL juga nantinya akan mempersiapkan program-program guna meningkatkan daya saing media Rohil dengan media-media lainnya," kata Masrul.

Ia berharap dengan terbentuknya APRIL ini pimpinan media Rohil bisa lebih meningkatkan profesionalitas media-media lokal tanpa mengabaikan aturan yang berlaku.

"Dengan meningkatkan profesionalitas tentu dapat memberikan kontribusi baik kepada pemerintah daerah setempat maupun masyarakat, khususnya dibidang informasi," katanya pula.

Dia juga berharap kepada anggota untuk saling menjaga kekompakkan demi kemajuan media-media di Rokan Hilir. "Dukungan para anggota sangat kami harapkan," harapnya. (rls)
 

Berita Terkait

Virus Jembrana, Waspada Dalam Memilih Hewan Kurban

Bengkalis Juara Umum Porseni IGTKI PGRI Se-Provinsi Riau 2024

Babinsa, Bhabimkamtibmas dan Perusahaan Laksanakan Patroli Bersama

Panwaslu Rohil Buka Pencalonan Anggota Panwascam, begini syaratnya...

Plt Sekda Rohil Buka Rakor Evaluasi Penanggulangan Kabut Asap

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

Elektabilitas Asset Masih Berada Diurutan Atas Dibanding Tokoh Lain

2

Siswa SMKN 1 Bangkinang Sukses Sabet Medali Emas di Peparnas Solo 2024

3

Kampanye ASSET Dikandang Sendiri Dihadiri Ribuan Pendukung

4

Heboh.!! Diduga Puluhan SK PJs Penghulu Yang Dikukuhkan Plt Bupati Rohil Mal Administrasi

5

Asset Dikenal Merakyat, Masyarakat Bagan Jawa Sepakat Lanjutkan Dua Periode

6

Meski Kerap Dibuly, Persentase Dukungan ASSET Unggul 81 Persen

7

Muhammad Fatma Wahyu Illahi Terpilih sebagai Ketua Umum IPRY-KK Periode 2024-2025

8

Sah, Firdaus Anak Dari Polisi Laut Alm Auzar Hamzah Jabat Ketua PC PPM Rohil Masa Bhakti 2024 - 2029

9

Momen ASSET Sapa Warga Parit Aman Bicara Tenaga Kerja Honorer Berkelanjutan

10

Tak Terbendung, Suasana Kampanye Asset Diparit Aman Bak Lautan Manusia