MENU TUTUP

Hanya dengan Kartu Jamkesda, Warga Siak Bisa Berobat Gratis di Rumah Sakit Ternama di Pulau Jawa

Jumat, 23 Oktober 2015 | 10:59:10 WIB
Hanya dengan Kartu Jamkesda, Warga Siak Bisa Berobat Gratis di Rumah Sakit Ternama di Pulau Jawa ilustrasi

SIAK SRI INDRAPURA, Wawasanriau.com - Setahun setelah dilantik sebagai Bupati Siak, pada tahun 2012, Drs H Syamsuar MSi meluncurkan program pelayanan kesehatan gratis bagi masyarakat melalui Jaminan Kesehatan Daerah (Jamkesda). Keistimewaan dari program ini, masyarakat Siak bisa mendapatkan pelayanan kesehatan gratis rumah sakit ternama di Pulau Jawa.

"Ada 8 rumah sakit yang sudah bekerjasama dengan Pemkab Siak, diantaranya, RSUD Siak, RSUD Selasih Pelalawan, RSUD Arifin Ahmad Pekanbaru, RS Ibnu Sina Pekanbaru dan RSJ Tampan Pekanbaru. Selain itu, warga Siak pemegang kartu Jamkesda ini juga bisa berobat gratis di rumah sakit ternama di Jawa, seperti RS Jantung Harapan Kita Jakarta, RS Cipto Mangunkusumo Jakarta dan RS Ortopedi Solo," kata Kepala Dinas Kesehatan Siak Toni Chandra kepada wartawa, Kamis (22/10/2015).

Dalam rangka penerapan Jaminan Kesehatan Nasional, lanjut Toni, pada tahun 2014 Pemkab Siak telah membentuk UPTD Puskesmas di setiap kecamatan dan pada tahun 2015 dilakukan pendampingan dari BPKP Provinsi Riau untuk pembentukan UPTD Puskesmas menjadi BLUD, yang direncanakan pada tahun 2016 seluruh UPTD Puskesmas sudah siap untuk melaksanakan BLUD.

Selain itu, pembangunan sarana prasarana kesehatan sejak tahun 2011, seperti Pustu sebanyak 19 unit, Poskesdes 1 unit, gudang obat Puskesmas 3 unit dan instalasi farmasi 1 unit. Rehab/revitalisasi Puskesmas, Pustu, Poskesdes, Polindes dan Posyandu. Pengadaan alat-alat kesehatan non medis, alat-alat laboratorium kimia dan alat-alat kedokteran umum untuk Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Siak, Puskesmas, Polindes dan Poskesdes.

"Pengadaan ambulance dari tahun 2011 hingga 2015 untuk RSUD sebanyak 5 unit, Puskesmas/Pustu 22 unit dan mobil jenazah sebanyak 1 unit untuk RSUD Siak," ujarnya.

Program Kesehatan Ibu dan Anak dalam resiko menurunkan angka kematian serta mendukung tercapainya target MDGs, dilakukan upaya peningkatan pelayanan kesehatan ibu dimana pada saat ini seluruh desa sudah memiliki bidan desa.

Kemudian dalam rangka menurunkan angka gizi buruk telah dialokasikan pemberian makanan tambahan untuk anak umur 6-24 bulan dari keluarga miskin. Program pemberantasan penyakit menular dan kesehatan lingkungan, yang bertujuan menurunkan angka prevalensi penyakit menular seperti malaria, TB Paru, HIV/AIDS, pneumoni, kusta, DBD dan filariasis.

   Selain itu, lanjut Kadiskes, juga dibangun ruang rawat inap di Puskesmas Kecamatan Tualang dan Puskesmas Kecamatan Sungai Mandau.

"Pada tahun 2015 dalam upaya peningkatan pelayanan di RSUD dilakukan penambahan fasilitas penunjang medis yaitu akan dioperasikannya ruang rawat inap khusus pemulihan penyakit paru serta pembangunan gedung laboratorium Patologi Klinik (pemeriksaan darah, urine, feses dan sekret tubuh lainnya), serta tersedianya fasilitas Hemodialisa (cuci darah) bagi pasien gagal ginjal di RSUD Siak," tutup Toni Chandra.(grc/adv/humas)

Berita Terkait

Galang, Bocah Kanker Otak di Rohil Semakin Memprihatinkan

Afrizal Sintong dan H. Sulaiman Terbukti Sukses Memimpin Rohil Pencapaian Visi Misi

Cegah Karhutla, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Laksanakan Patroli Serta Sosialisasi

Kejari Rohil Gelar Upacara dan Tabur Bungga di TMP Kusuma Bhakti

DPP Golkar Putuskan Usung Andi Rachman di Pilgubri 2018

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

Kep. Baganjawa Pesisir Gunakan Rp114 Juta DD Untuk Lingkungan Dan Rp97 Juta Untuk BLT

2

Didukung Ulama Besar, Pebriyan Winaldi Yakin 99% Diusung KIM

3

Bupati Rohil Hadiri Upacara Peringatan HUT Bhayangkara ke-78

4

HUT Bhayangkara Ke-78, Kapolres Rohil Dapat Kado Kue Dari Bupati dan Dandim 0321

5

BPJS Tenaga Kerja Rohil Serahkan Santunan Kepada Ahli Waris Pegawai Non ASN Yang Meninggal

6

PPK KAMPAR Laksanakan Pelantikan Terhadap PPDP/Pantarlih Terpilih

7

KPU Kampar Gelar Coffe Morning dengan Insan Pers, Ini Targetnya

8

Kadis LH Suwandi Turun Langsung Bersih Bersih Kota Bagansiapiapi

9

Tiga Program Pemanfaatan Dana Desa Parit Aman, Katahanan Pangan, Fisik dan BLT

10

Buntut dari Dugaan Penyerobotan Tanah Di Labusel, Saksi SY Melaporkan Anak SU terkait Pengrusakan