MENU TUTUP

Diskes Rohil Siapkan 3 Rumah Sakit Tangani Pasien Corona

Rabu, 04 Maret 2020 | 16:27:24 WIB
Diskes Rohil Siapkan 3 Rumah Sakit Tangani Pasien Corona

Rohil (wawasanRiau) - Dinas Kesehatan (Diskes) kabupaten rokan hilir (Rohil) saat ini telah mengirimkan surat edaran (SE) kewaspadaan dan kesiapsiagaan dalam menghadapi penyebaran novel coronavirus (2019-nCoV) dengan nomor 445/Diskes/II/2020/127 kepada seluruh puskesmas. 

Diskes Rohil juga sudah membentuk tim terpadu kesiapsiagaan dalam penanganan infeksi novel corona virus (covid-19) berdasarkan surat edaran dari bupati rohil nomor 03 tahun 2020.

Kadiskes Rohil, Hj Ners Dahniar S Kep Mkes, Rabu (4/3/2020) menerangkan, Selain meningkatkan kewaspadaan kesiapsiagan, Diskes juga telah menyiapkan tiga rumah sakit untuk ruangan isolasi sementara penanganan pasien yang terserang wabah virus baru tersebut.

Adapun Tiga rumah sakit yang disiapkan untuk menangani pasien corona yakni RSUD dr RM Pratomo, RS Indah dan RS Cahaya.

Selain itu, Ia juga mengintruksikan seluruh pusat kesehatan masyarakat (Puskesmas) dan Kantor Kesehatan pelabuhan (KKP) untuk meningkatkan pengawasan dan pemeriksaan kapal luar negeri yang datang kedaerah kita.

"Kita tidak akan melakukan pengamatan dan memantau terhadap seseorang yang datang dari luar negeri atau luar daerah selama 14 hari, akan tetapi 28 hari. Karena virus bisa saja bermutasi terus dan 20 hari kedepannya baru muncul gejala-gejalanya," cakapnya.

Kadiskes juga meminta masyarakat untuk melakukan gerakan masyarakat hidup sehat (Germas) dengan cara memakan makanan dengan gizi yang seimbang, rajin olahraga dan istrahat cukup, cuci tangan pakai sabun, jaga kebersihan lingkungan, tidak merokok.

Kemudian gunakan masker bila batuk atau tutup mulut dengan lengan atas bagian dalam, minum air putih 8 gelas/hari, makan makanan yang dimasak sempurna dan jangan makan daging dari hewan yang berpotensi menularkan, bila demam dan sesak nafas segeralah kefasilitas kesehatan, dan jangan lupa berdoa.

Dahniar berpesan agar menghindari kontak jarak dekat dengan penderita ISPA, gunakan alat pelindung diri (APD), sering cuci tangan pakai sabun terlebih setelah kontak langsung dengan orang sakit atau lingkungan orang sakit, dan ingatkan kepada orang dengan ispa harus menerapkan etika batuk dengan jaga jarak dengan orang atau menutup mulut dan hidung dengan tissue atau baju saat batuk dan bersin.

Penulis : sagala

Berita Terkait

Pentingnya Penyebarluasan Informasi Kepada Masyarakat di Wilayah Perbatasan

Kadis Kominfotiks Rohil Tinjau Lokasi Persiapan Peresmian Zero Poin Smartcity

Bupati Rohil Afrizal Resmikan SPAM di Baganpunak Pesisir

Rangkaian HUT Adyaksa ke-60 dan IAD ke-20, Kejari Rohil Ziarah ke Taman Makam Pahlawan

Belasan Tahun Oprasional di Rohil, Ternyata PT Jatim Tak Punya IUP

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

Kep. Baganjawa Pesisir Gunakan Rp114 Juta DD Untuk Lingkungan Dan Rp97 Juta Untuk BLT

2

Didukung Ulama Besar, Pebriyan Winaldi Yakin 99% Diusung KIM

3

Bupati Rohil Hadiri Upacara Peringatan HUT Bhayangkara ke-78

4

HUT Bhayangkara Ke-78, Kapolres Rohil Dapat Kado Kue Dari Bupati dan Dandim 0321

5

BPJS Tenaga Kerja Rohil Serahkan Santunan Kepada Ahli Waris Pegawai Non ASN Yang Meninggal

6

PPK KAMPAR Laksanakan Pelantikan Terhadap PPDP/Pantarlih Terpilih

7

KPU Kampar Gelar Coffe Morning dengan Insan Pers, Ini Targetnya

8

Kadis LH Suwandi Turun Langsung Bersih Bersih Kota Bagansiapiapi

9

Tiga Program Pemanfaatan Dana Desa Parit Aman, Katahanan Pangan, Fisik dan BLT

10

Buntut dari Dugaan Penyerobotan Tanah Di Labusel, Saksi SY Melaporkan Anak SU terkait Pengrusakan