MENU TUTUP

Bupati Rohil H Suyatno Resmikan Posyandu Kembang Sepatu

Selasa, 14 Januari 2020 | 15:44:04 WIB
Bupati Rohil H Suyatno Resmikan Posyandu Kembang Sepatu Bupati Rokan Hilir (Rohil) H Suyatno beserta forkopimda membuka tirai peresmian posyandu kembang sepatu di jalan Siak Bagansiapiapi, Selasa (14/01/2020)

BAGANSIAPIAPI,wawasanriau.com - Bupati Kabupaten Rokan Hilir H Suyatno meresmikan penggunaan posyandu kembang sepatu ditandai dengan membuka tirai yang digelar di jalan Siak RT 09/RW 03 Kelurahan Bagan Timur Bagansiapiapi, Selasa (14/01/2020). Kemudian dilanjutkan secara simbolis melakukan  imunisasi ke balita. Suyatno juga memberikan bingkisan kepada petugas posyandu serta memberi penghargaan kepada pemilik tanah, Hermanto.

Hadir peresmian tersebut ketua DPRD Rohil Maston, Kajari Rohil Gaos Wicaksono,SH,MH, Kasdim 0321/Rohil Mayor inf Sumarno, Kapolsek Bangko Kompol Sasli Rais,SH, Widyaiswara Drs H.Surya Arfan,Msi, Camat Bangko Rijalul Fikhri,SE, Lurah Bagan Timur Emma,SE, kepala Puskesmas Bangko dr Erwinto, ketua RT, ketua RW, tokoh pemuda, tokoh agama dan tokoh masyarakat. 

Orang nomor satu di Rohil ini sangat mengapresiasi tindakan salah satu warga jalan Siak, Hermanto yang rela menghibahkan sebahagian tanahnya untuk dijadikan bangunan posyandu dan tanaman obat keluarga (toga).

"Terima kasih Pak Hermanto yang telah menghibahkan tanah untuk pembangunan Posyandu kembang sepatu.  Memang tidak luas, tapi niat baik ketulusan hati keluarga inilah yang patut kita puji,"jelas Suyatno.

Dia berharap disetiap kelurahan atau bahkan RT ada posyandu permanen seperti posyandu yang diresmikan saat ini. Dikatakannya, posyandu harus ada karena merupakan pertolongan pertama untuk lingkungan sekitarnya.

"Makanya saya minta kehadiran Posyandu kembang sepatu ini jangan hanya simbol dan pajangan saja. Saya minta disusun jadwal seminggu sekali karena dalam sebulan sekali itu terlalu jauh. Kalau tiap hari dananya dari mana itu juga harus dipikirkan, harus di programkan,"tutur Suyatno.

Dia ingin pelayanan kesehatan kepada masyarakat ditingkatkan dengan adanya Posyandu permanen ini. Lanjutnya mengatakan membangun Posyandu itu gampang-gampang saja tapi dana operasionalnya yang harus dipikirkan juga. 

"Penanganan dana terbatas, posyandu ini tidak hanya semata-mata untuk Posyandu saja karena masih banyak lagi peran yang lain, mungkin dari dinas kesehatan perlu pembinaan-pembinaan lainnya. Apakah seminggu sekali, apakah sebulan sekali saja. Jelasnya jangan sampai tempat ini tutup, nanti diketawain orang,"jelas Suyatno.

Dalam kesempatan ini dia mengucapkan terima kasih kepada Lurah dan camat Bangko yang telah berupaya untuk membangun Posyandu ini.  

"Saya pikir ini sudah cukup bagus, posyandu yang ada tanaman toganya, apotik hidup. Kami sampaikan lagi, tahniah selamat untuk kelurahan Bagan Timur ini dan akan menyusul lagi kelurahan-kelurahan yang ada di kecamatan Bangko, termasuk desa atau kepenghuluan-kepenghuluan juga buat Posyandu,"tandasnya. (gun)

Berita Terkait

Masyarakat Setempat tumpah Ruah ikuti Acara Durian Party PWI di Rumah Singgah Tuan Kadi

Wibawa Aparatur Sipil Negara, H.Surya Arfan Msi :Pentingnya Disipilin

Wabup Rohil Buka Perkemahan Pramuka Penegak Di PT.Ivomas

Tak Ada Lagi 01 dan 02, Bistamam - Jhony Charles Ajak Masyarakat Bangun Rohil

Bupati Berterimakasih, Malam Puncak HUT Rohil ke 18 Dihadiri Gubri dan dan Wagubri

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

HUT ke-30 SMAN 11 Pekanbaru Momentum Tingkatkan Prestasi Akademik dan Olahraga

2

Agus Rama Bacakan Puisi “Efisiensi yang Membutakan” Pada Lomba Puisi JMSI Riau

3

Kasus DBD Alami Peningkatan Di Puskesmas Bagansipiapi

4

SDN 020 Pangkalan Baru Seperti Kandang Ayam

5

Komisi II DPRD Kampar Terima Aspirasi FKDT: Guru MDTA Minta Kesejahteraan

6

Bobroknya Pelayanan RSUD Bangkinang, DPRD Kampar Akan Panggil Pihak Terkait

7

PMI Riau Gelar Musyawarah Kerja Tahun 2025, Beri Penghargaan kepada 20 Pendonor

8

Nelson Manalu Kembali Dipercaya Memimpin Partai Hanura Siak Periode 2025 - 2030

9

Pimpin DPD Hanura Riau 5 Tahun ke Depan, H Darnil Siapkan Strategi Khusus Besarkan Partai

10

Bandara Internasional SSK II Salurkan Bantuan Kacamata Baca untuk Siswa