MENU TUTUP

112 TPS di Riau Akan Lakukan Nyoblos Ulang dan Lanjutan

Sabtu, 20 April 2019 | 10:25:47 WIB
112 TPS di Riau Akan Lakukan Nyoblos Ulang dan Lanjutan

Pekanbaru - Bawaslu Riau merekomendasikan ada 112 TPS yang akan melakukan pemungutan suara ulang (PSU) dan Pemilu lanjutan. Ini dilakukan karena adanya persoalan di lapangan.

"Kami sudah sampaikan hal ini ke KPU Riau. Ini karena banyaknya laporan yang kami terima dari masyarakat saat pelaksanaan Pemilu 17 April 2019," kata Ketua Bawaslu Riau, Rusidi Rusdan Lubis, Sabtu (20/4/2019).

Rusidi menjelaskan rekomendasi PSU dan lanjutan ini setelah pihaknya melakukan verfikasi dan pengumpulan data hasil pengawasan di TPS di Riau. Hasil pengawasan ini kemudian dikaji dan dibahas dua hari setelah pencoblosan. "Pembahasan dilakukan konprehensif dengan melakukan rekapitulasi kejadian khusus serta permasalahan yang terjadi di seluruh TPS di Riau," kata Rusidi.

Menurut Rusdi, berdasarkan hasil pengumpulan permasalahan maka ditemukan 26 TPS akan dilakukan PSU dan 86 TPS dilakukan pemilu lanjutan. "26 TPS yang akan pemungutan ulang dan 86 TPS pemilu lanjutan ini berada di 10 kabupaten dan kota di Riau," ujar Rusidi.

Rusidi menjelaskan permasalahan yang terjadi di TPS tersebut di antaranya adanya pembukaan kotak suara. Ada lagi penghitungan suara tidak dilakukan menurut tata cara yang sudah ditetapkan. Selain itu, pihak Bawaslu Riau mendata ada 2.816 pemilih tidak mendapatkan hal suaranya pada hasil pencoblosan. Ini karena di habisnya surat suara.

"Kami banyak sekali menerima pengaduan terkait hal itu. Banyak warga tak bisa memilih karena kehabisan kertas suara. Solusinya untuk memberikan hak warga makan direkomendasikan ada PSU dan pemilu lanjutan. Paling lambat dilaksanakan 10 setelah pemungutan suara," kata Rusidi.

(detikcom) 

Berita Terkait

Ma'ruf Amin Dihadang Pro-Prabowo Sandi

Kabar Gembira!! AYO Menang, Warga Rengat Barat Dapat Replanting Kebun Karet

Paslon Gubri "AYO" Sambangi Pasar Minggu Labuhan Tangga Besar Rohil

KPU Akan Adakan Tes CAT Calon PPK di 3 Tempat

Hingga Kini, Bawaslu Rohil Telah Tangani Lima Pelanggaran Pemilu

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

KPU Kampar Resmi menetapkan Syarat Minimal Dukungan Calon Perseorangan

2

JMSI Kabupaten Kampar Gelar Buka Puasa Bersama, Ini Harapan AJP

3

Tingkatkan Layanan Pers, KPU KAMPAR Gelar Buka Bersama Dengan Insan Pers

4

Begini Kegiatan Kapolsek Kampar Kiri Hilir Jelang Berbuka Puasa

5

Sat Binmas Polres Kampar Gencar Sosialisasi Tentang Penerimaan Polri

6

Kapolres Rohul AKBP Budi Setiyono Resmi Buka Lat Pra Operasi Ketupat Lancang Kuning 2024.

7

Jadikan Ramadhan 1445 H Tambah Aman, Polsek Siak Hulu Lakukan Pengamanan Tertib Ramadhan LK 2024

8

Warga Gunung Sahilan Heboh, Temukan Mayat di Dalam Kamar Mandi Masjid Siti Aminah

9

Keluarga Besar Omputaka Gelar Buka Bersama dan Santuni Anak Yatim

10

Panwaslu Kecamatan Kampar Gelar Buka Bersama dengan Jajaran Sekretariat, dan PKD