MENU TUTUP

Ribuan Honorer OPD Pemkab Rohil Resmi Dirumahkan

Kamis, 20 September 2018 | 09:50:25 WIB
Ribuan Honorer OPD Pemkab Rohil Resmi Dirumahkan Ilustrasi

BAGANSIAPIAPI,WAWASANRIAU.COM - Ribuan tenaga honorer yang selama ini bertugas di sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan kantor camat di Kabupaten Rohil, secara resmi dirumahkan sejak Rabu 19/9/2018.

Pemberhentian ini menindaklanjuti surat edaran Bupati Rohil nomor 814/BKPSDM-SES/2018/108 tentang tenaga honorer yang dirumahkan.

Meski demikian, masih ada beberapa bidang tenaga honor yang tetap dipekerjakan sesuai dengan kebutuhan, seperti cleaning service, penjaga malam serta sopir.

Kepala Dinas Perumahan dan Pemukiman (Perkim) Kabupaten Rohil, Zulfahmi ST MT, menjelaskan, di kantornya ada sebanyak 65 orang tenaga honorer di luar CS, penjaga malam dan kebersihan.

“Jadi semuanya kita rumahkan. Kita sampaikan secara baik-baik dengan pemahaman yang luas. Alhamdulillah tidak ada yang protes. Jadi, tanpa terkecuali mereka masih bisa dipakai sebagai tenaga sukarela yang dibutuhkan oleh kepala bidang, sekretaris atau PPTK lainnya dan dipakai secara sukarela tanpa ikatan,” kata Zulfahmi.

Zulfahmi mengatakan yang aktif dipakai bekerja di Dinas Perkim hanya sekitar 25 orang. Mereka hadir setiap hari. “Harusnya mereka ini layak dipertahan, namun harus bagaimana lagi,” sebutnya.

Zulfahmi juga mengatakan, dari 65 tenaga honorer , ada sekitar 35 honorer yang tercatat jarang masuk. Dan ada juga yang datang hanya sekedar isi absen saja lalu pergi.

“Saya senang sudah memyampaikan dengan plong dan tidak ada yang protes. Kendati pun dibilang ada separuh lebih honorer yang hanya mengintip saja ke kantor untuk absen dan kemudian pulang. Nah yang seperti ini tidak perlu dipertahankan lagi,” ungkap Zulfahmi

Ditambahkannya, sejumlah honorer ada mengusulkan untuk berpisah sambut dengan bupati Rohil, sebagai tanda penghargaan terakhir. “Hanya satu harapan, mereka ingin semacam pisah sambut dengan Bupati. Dan ini akan saya sampaikan ke bupati,” tutupnya. (zmi) 

Berita Terkait

Demokrat Riau Jamin Semua Pelamar Berpeluang Sama Diusung di Pilgubri 2018

Babinsa Dan Bhabinkamtibmas Laksanakan patroli Karlahut

Pemkab Rohil Melalui Dinas Sosial Serahkan Sembako

Viral di Medsos, Curhat Istri di Duri Suaminya Kumpul Kebo Sedarah

Bupati Rohil Berang Barisan ASN Maupun Honorer Pakaianya Seperti Harimau

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

HUT Bhayangkara Ke-78, Kapolres Rohil Dapat Kado Kue Dari Bupati dan Dandim 0321

2

BPJS Tenaga Kerja Rohil Serahkan Santunan Kepada Ahli Waris Pegawai Non ASN Yang Meninggal

3

PPK KAMPAR Laksanakan Pelantikan Terhadap PPDP/Pantarlih Terpilih

4

KPU Kampar Gelar Coffe Morning dengan Insan Pers, Ini Targetnya

5

Kadis LH Suwandi Turun Langsung Bersih Bersih Kota Bagansiapiapi

6

Tiga Program Pemanfaatan Dana Desa Parit Aman, Katahanan Pangan, Fisik dan BLT

7

Buntut dari Dugaan Penyerobotan Tanah Di Labusel, Saksi SY Melaporkan Anak SU terkait Pengrusakan

8

Syafrudin Iput Ajak Masyarakat Lanjutkan Kepemimpinan Bupati Rohil Afrizal Sintong

9

APEL SIAGA KARHUTLA, MASTON SEBUT KARHUTLA JUGA BERDAMPAK TERHADAP EKONOMI

10

Kepengguluan Serusa Gunakan Rp411 juta Dana ADD Untuk Kegiatan Fisik