Bupati Suyatno Gelar Silaturahmi Dengan Forkompinda Dan Sertijab

BAGANSIAPIAPI, WAWASANRIAU.COM - Hari terakhir untuk masa jabatannya sebelum memasuki masa cuti untuk mengikuti Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Riau pada Tahun 2018, Bupati Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) menggelar acara silaturahmi dengan Forum Komunikasi Perangkat Daerah (Forkompinda) Rohil serta serah terima jabatan (sertijab) di mess Pemda Jalan Perwira Bagansiapiapi, Rabu (14/2/2018).
Acara Silaturahmi sekaligus serahterima jabatan dan penyerahan aset ini dihadiri oleh Wakil Bupati Rohil Drs Jamiludin, Ketua Tim Penggerak PKK Hj.Wan Mardiana Suyatno beserta jajaran, Forkompinda Rohil, Sekda Surya Arfan, Kepala OPd dan jajaran, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan insan pers.
Bupati Rohil dalam sambutannya menyampaikan bahwa dirinya sudah mengikuti aturan Undang-Undang yang berlaku dengan menyerahkan aset dan fasilitas yang dimilikinya selama menjabat Bupati kepada Pemda Rohil.
"Hari ini terakhir saya menjabat Bupati, saya ingin memberikan masukan kepada Bapak Ibu sekalian. Selama saya cuti, itu kendali dari pemerintahan Rohil ini ada ditangan Wakil Bupati yang sekalian menjabat Plt Bupati. Maka tadi secara umum sudah diserahkan surat dari Gubernur Riau terhadap pelaksanaan tugas dari Bupati ke Wakil Bupati," terangnya.
Selain menyerahkan aset dan fasilitas selama menjabat Bupati, Suyatno juga mengingatkan agar dirinya selama cuti tidak dibenarkan lagi diberi honor maupun dana operasional.
"Selama saya cuti tolong ingatkan agar saya tidak boleh lagi menerima honor dan dana operasional dari manapun kecuali sampai pertengahan bulan pebruari," pintanya.
Pada Kesempatan tersebut, perwakilan dari Forkompinda Rohil dari Kejaksaan Negeri (Kejari) Rohil, Bima Suprayoga, SH menyampaikan bahwa Bupati Rohil H Suyatno telah ikut mencalonkan sebagai wakil gubernur Riau berpasangan dengan Arsyad Juliandi Rachman pada pemilihan Gubernur Riau serentak Tahun 2018.
"Hari ini kita saksikan sesuai dengan perintah Undang-Undang bahwa karena pak Bupati mencalonkan diri sebagai Wakil Gubernur Riau mendampingi pak Andi, sesuai ketentuan harus menyerahkan aset dan semua sara dan prasaran yang selama ini digunakan sebagai Bupati," kata Bima Suprayoga, SH.
Disampaikannya juga, dengan keiklasan pak Bupati, dan beliau taat aturan maka hari ini Bupati Suyatno menyerahkan aset dan fasilitas yang ada, sementara atau seterusnya diserahkan ke pemda Rohil. Semua berharap yang terbaik untuk pak Suyatno, karena yakin beliau punya niat yang baik untuk membangun Riau.
"Tapi sama-sama kami nyatakan bahwa Forkompinda harus netral, tapi kami semua mendoakan yang terbaik buat pak Suyatno beserta keluarga. Empat bulan bukan waktu yang singkat dan juga tidak lama, ini akan menjadi beban kita bersama. Untuk Pak Jamiludin, amanah ini bukan amanah yang ringan, Empat bulan dalam situasi pilgubri bagaimana menjaga kekondusifan daerah ini merupakan tanggung jawab Plt Bupati," jelasnya.
Bima berpesan agar seluruh elemen masyarakat, Forkompinda, para pejabat, alim ulama, tokoh masyarakat, insan pers untuk dapat bersama-sama menjaga Kabupaten Rohil ini khususnya kedepan jangan ada lagi terjadi masalah hukum.
Laporan : Irwansyah