MENU TUTUP
Rapat Monitoring Penyaluran Rastra Tahun 2017

Wabup Rohil, Jamiludin : Camat Segera Laporkan Data Masyarakat Miskin Dengan Akurat

Selasa, 19 Desember 2017 | 18:06:01 WIB
Wabup Rohil, Jamiludin : Camat Segera Laporkan Data Masyarakat Miskin Dengan Akurat Wabub Rohil, Jamiludin saat membuka rapat monitoring dan evaluasi rastra


BAGANSIAPIAPI, WAWASANRIAU.COM - Wakil Kabupaten Rokan Hilir meminta seluruh Camat dan Kepenghuluan segera melakukan pendataan masyarakat miskin dengan akurat, sehingga nantinya penyaluran beras sejahtera benar-benar hanya kepada masyarakat yang miskin.

Demikian dikatakan Wakil Bupati Rokan Hilir saat membuka acar rapat monitoring dan evaluasi penyaluran beras sejahtera (Rastra) Kabupaten Rokan Hilir Tahun 2017 dan rencana 2018 di gedung serbaguna Bagansiapiapi, Selasa (19/12/2017).

"Hari ini saya ingatkan, untuk raskin tidak ada lagi loyalitas bagi yang bukan orang miskin yang mana selama ini masih ditemukan masih mendapat raskin. Dan kepada Camat untuk dapat meminta data-data orang miskin dari Kepenghuluan dan sampaikan kepada saya," kata Jamiludin.

Lanjutnya, Alhamdulillah sampai saat ini baru satu Camat yang menyampaikan data, artinya apa ? hari ini kita mulai membuka diri untuk mencari orang miskin yang betul-betul miskin bila perlu difoto rumahnya, tidak ada lagi karena keluarga Penghulu atau perangkat desa," jelasnya.

Wabub juga meminta agar pengelola raskin yang masih punya sangkutan hutang di bulog untuk dapat segera diselesaikan.

"Bagi pengelola raskin yang masih ada hutangnya dibulog, tolong selesaikan hutangnya sampai akhir bulan Desember ini, bagi Pjs penghulu tolong sampaikan hal ini kepada Penghulu terpilih," pintanya.

Sementara itu, Kepala Bidang Perekonomian Biro Administrasi dan Sumber Daya Alam Propinsi Riau, Abdul Madian yang di undang sebagai narasumber pada acara tersebut menyampaikan bahwa dasar pelaksanaan bantuan sosial (bansos) rastra dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) berdasarkan keputusan Kemensos No. 140/HUK/2017 tentang penetapan jumlah keluarga penerima manfaat dan tahap penyaluran bantuan sosial beras sejahtera serta bantuan non tunai Tahun 2018.

Rapat monitoring dan evaluasi penyaluran rastra dihadiri, Kepala Bagian Perekonomian Propinsi Riau, Abdul Madian, Wakil Ketua DPRD Rohil, Suyadi, Akos, para Kepala Dinas dan Instansi, para Camat se-Rokan Hilir, kabag Perekonomian sekdakab Rohil, seluruh datuk Penghulu dan Lurah sekabupaten Rohil.

Laporan : Irwansyah

 

 

 

Berita Terkait

Tertembak di Kepala, Demonstran Perempuan di Venezuela Tewas

Mengeng Sejarah, Kodim 0321 Rohil Sukses Gelar nober G30s/PKI

Wabup Lantik Kepengurusan BAZNAS Rohil Priode Tahun 2017-2022

Menteri Tjahjo Berhentikan Ahok Setelah Masa Cuti Habis

Kemendagri Ungkap Alasan Belum Selesaikan Pemecatan ASN Korupsi

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

HUT ke-30 SMAN 11 Pekanbaru Momentum Tingkatkan Prestasi Akademik dan Olahraga

2

Agus Rama Bacakan Puisi “Efisiensi yang Membutakan” Pada Lomba Puisi JMSI Riau

3

Kasus DBD Alami Peningkatan Di Puskesmas Bagansipiapi

4

SDN 020 Pangkalan Baru Seperti Kandang Ayam

5

Komisi II DPRD Kampar Terima Aspirasi FKDT: Guru MDTA Minta Kesejahteraan

6

Bobroknya Pelayanan RSUD Bangkinang, DPRD Kampar Akan Panggil Pihak Terkait

7

PMI Riau Gelar Musyawarah Kerja Tahun 2025, Beri Penghargaan kepada 20 Pendonor

8

Nelson Manalu Kembali Dipercaya Memimpin Partai Hanura Siak Periode 2025 - 2030

9

Pimpin DPD Hanura Riau 5 Tahun ke Depan, H Darnil Siapkan Strategi Khusus Besarkan Partai

10

Bandara Internasional SSK II Salurkan Bantuan Kacamata Baca untuk Siswa