MENU TUTUP

Meski Triliunpun Nilainya, Bupati Rohil Perintah BPKAD Coret Aset Tak Berfungsi

Ahad, 10 September 2017 | 10:45:50 WIB
Meski Triliunpun Nilainya, Bupati Rohil Perintah BPKAD Coret Aset Tak Berfungsi Bupati Rohil, H Suyatno

BAGANSIAPIAPI, WAWASANRIAU.COM- Laporan Keuangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) Bupati Rokan Hilir (Rohil) H Suyatno tahun 2016 mendapat prediket Wajar Dengan Pengecualian (WDP).

Untuk meningkatkan prediket itu menjadi Wajar Tanpa Pengecualian (WTP), ditahun 2017 Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rohil harus menghapus daftra aset-aset yang tidak berfungsi meskipun berapa Triliunpun banyaknya dan nilainya.
 
Hal itu ditegaskan Bupati Suyatno belum lama ini. Menurut Suyatno, berdasarkan hasil komunikasinya dengan Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) RI Perwakilan Riau Pemkab Rohil jangan ragu dan jangan takut menghapus set dari daftar inventarisasi.
 
"Saran dari BPK RI itu. Udah hapuskan saja dari daftar aset, jangan takut jangan ragu. Jadi keberanian kita belum ada sampai saat ini. Kedepan bagi aset-aset yang tidak berfungsi lagi itu harus kita bumi hanguskan," terang orang nomor satu di Rohil itu.
 
Suyatno mengaku telah membahas ini dengan dinas maupun DPRD Rohil. Menurutnya, mau tidak mau, suka tidak suka permasalahan aset yang terbengkalai ini di tahun 2017 semua aset yang tidak difungsikan akan dikeluarkan dari daftar inventaris Pemkab, meski berapa triliun pun banyaknya, agar jangan dipersoalkan lagi.
 
"Yang penting semuanya harus kita keluarkan. Karena barang itu sudah tidak bisa difungsikan, sudah tidak bisa dipergunakan lagi. Seperti mobil yang depan jalan pahlawan beserak itu, saya minta nanti BPKAD harus tegas menghapusnya," tandasnya.(rmc)

Berita Terkait

Terkait Corona Hari Ini: 1454 Orang di Rohil Telah Jalani Masa Pantau

Dinas Kesehatan Rohil Bayar Gaji Tenaga non-ASN

Bupati Rohil Tanda Tangani MoU Pinjam Pakai Gedung Dan Santuni Anak Yatim

Wow !! Hadiah undian Simpedes BRI Grand Price 1 Mobil All New Ertiga di Menangkan Warga Pujud Rohil

Nsibnya Miris, Bocah Umur 3 Tahun di Rohil Terbakar

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

Robert Hendrico Pimpin Persambi Riau Periode 2025-2029, Pelantikan Dihadiri Gubernur

2

HUT ke-30 SMAN 11 Pekanbaru Momentum Tingkatkan Prestasi Akademik dan Olahraga

3

Agus Rama Bacakan Puisi “Efisiensi yang Membutakan” Pada Lomba Puisi JMSI Riau

4

Kasus DBD Alami Peningkatan Di Puskesmas Bagansipiapi

5

SDN 020 Pangkalan Baru Seperti Kandang Ayam

6

Komisi II DPRD Kampar Terima Aspirasi FKDT: Guru MDTA Minta Kesejahteraan

7

Bobroknya Pelayanan RSUD Bangkinang, DPRD Kampar Akan Panggil Pihak Terkait

8

PMI Riau Gelar Musyawarah Kerja Tahun 2025, Beri Penghargaan kepada 20 Pendonor

9

Nelson Manalu Kembali Dipercaya Memimpin Partai Hanura Siak Periode 2025 - 2030

10

Pimpin DPD Hanura Riau 5 Tahun ke Depan, H Darnil Siapkan Strategi Khusus Besarkan Partai