MENU TUTUP

Jembatan Sei Sukusut Jumrah Butuh Perhatian Pemerintah

Senin, 10 Juli 2017 | 17:46:38 WIB
Jembatan Sei Sukusut Jumrah Butuh Perhatian Pemerintah Jembatan Sei Sikusut,Bangun setia Kepenghuluan Jumrah

WAWASANRIAU.COM- Jembatan yang merupakan akses satu-satunya melalui jalur darat untuk mengangkut hasil panen sawit masayarakat di Sei Sikusut,Bangun setia Kepenghuluan Jumrah,Kecamatan Rimba Melintang Kabupaten Rokan Hilir butuh perhatian pemerintah.

Jembatan dengan panjang berkisar 20 Meter yang bertiangkan pohon nibung dan berlantaikan papan tersebut sudah mulai miring dan lapuk sehingga berbahaya di lewati masyarakat untuk mengangkut hasil panen sawit mereka.

"Sudah sering kita perbaiki,namun gak pernah tahan lama.apalagi tiang-tiang nya kan selalu kena terjang arus bono saat pasang," Kata Zainal Siregar salah satu masyarakat sei sikusut kepada media ini.Minggu (9/7/2017).

Dengan kondisi jalan yang sudah tidak layak tersebut lanjut Zainal,sangat membahayakan bagi masyarakat yang sedang mengangkut sawit dengan menggunakan gerobak maupun sepeda sewaktu menyeberang.

Bahkan tak jarang buah sawit yang di bawa jatuh ke parit bekoan karena tergelincir saat melangsir.dan miris nya lagi para pengendara sepeda motor yang melintasi jembatan tersebut sudah sering terjatuh.

"Udag banyak yang jatuh saat melintasi jembatan itu.bahkan parahnya lagi sepeda motor nya ikut terjun bebas ke kebawah," Paparnya.

Ia mengaku selama ini dalam membangun dan memperbaiki jembatan tersebut dilakukan dengan cara gotong royong oleh seluruh masyarakat dengan biaya patungan.namun jembatan yang telah di bangun tidak pernah bertahan lama karena di terjang oleh arus bono yang begitu ganas ketika pasang.

Dengan demikian Ia dan masyarakat Sei Sikusut sangat berharap Pemerintah Kabupaten Rohil dapat memperhatikan dan membantu untuk membangun jembatan yang merupakan akses vital tersebut.

"Kita sangat berharap bantuan dari Pemerintah untuk mengatasi masalah yang kita hadapi ini.karena ini merupakan jembatan yang sangat di butuhkan dalam mengeluarkan hasil panen kita.selain itu juga merupakan penyeberangan untuk menuju kampung sebelah" pungkasnya. (fie)

Berita Terkait

Tinjau Pemukiman Banjir, Bupati Rohil : Masyarakat Waspada Jangan Sampai Ada Korban Jiwa

Walikota Pekanbaru Bangga, Siswa TK Raudhatul Anfal Gelar Manasik Haji

Ibunda Bupati Rohil Sakit, Saat ini di Rawat Di RSUD Bengkalis

Kapolres Inhu Lakukan Pengecekan Pospam Operasi Ketupat

Pemkab Rohil Gesa Persiapan Pelantikan Bupati Terpilih, Ini Jadwalnya...

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

HUT ke-30 SMAN 11 Pekanbaru Momentum Tingkatkan Prestasi Akademik dan Olahraga

2

Agus Rama Bacakan Puisi “Efisiensi yang Membutakan” Pada Lomba Puisi JMSI Riau

3

Kasus DBD Alami Peningkatan Di Puskesmas Bagansipiapi

4

SDN 020 Pangkalan Baru Seperti Kandang Ayam

5

Komisi II DPRD Kampar Terima Aspirasi FKDT: Guru MDTA Minta Kesejahteraan

6

Bobroknya Pelayanan RSUD Bangkinang, DPRD Kampar Akan Panggil Pihak Terkait

7

PMI Riau Gelar Musyawarah Kerja Tahun 2025, Beri Penghargaan kepada 20 Pendonor

8

Nelson Manalu Kembali Dipercaya Memimpin Partai Hanura Siak Periode 2025 - 2030

9

Pimpin DPD Hanura Riau 5 Tahun ke Depan, H Darnil Siapkan Strategi Khusus Besarkan Partai

10

Bandara Internasional SSK II Salurkan Bantuan Kacamata Baca untuk Siswa