Kerjasama Polisi dan TNI Karlahut Putet, Rohil Mereda

BAGANSIAPIAPI,WAWASANRIAU.COM - Kepolisian Resort (Polre) Rokan Hilir bekerja sama dengan aparat TNI Batalyon 123 Dumai berupaya memadamkan Kebakaran lahan dan hutan (karlahut) di Putat Kecamatan Tanah Putih Rohil. Berkat kerja keras karlahut kini mereda dan memasuki fase pendinginan. Minggu (14/8/16).
Kapolres Rohil AKBP Hendry Posma Lubis, SIK, MH melalui Kasubag Humas Polres, Aiptu Yusran Pangeran Chery menjelaskan, pendinginan mulai pukul 10.00 WIB mencegah meluasnya kebakaran.
Pemadaman dan pendinginan ini dipimpin Kapolres Rohil AKBP Hendry Posma Lubis Sik MH, bersama Kasat Binmas Polres Rohil, AKP Ali Suhut, KBO Binmas Ipda S.Damanik, Kapolsek Tanah Putih, Kompol Maison SH, Waka Polsek Tanah Putih AKP Evi Hermanto.
Pemadaman dilakukan oleh Tim Karlahut Polres Rohil bersama dengan Tim Maslahat Polsek Tanah Putih berjumlah 15 personil, dibantu TNI dari Batalyon 123 Dumai berjumlah 10 personil.
Dilokasi sudah tidak terlihat api, namun bekas lokasi yang terbakar masih mengeluarkan asap. Pendinginan terus dilakukan dengan melakukan penyiraman air menggunakan mesin pompa. (red/fie)