Lancang Kuning

Polsek Bangko Laksanakan Vaksinasi Massal Covid-19 Untuk Lansia Di Dua Kecamatan

Rohil (wawasanRiau) --Polsek Bangko laksanakan vaksinasi Covid-19 secara massal untuk Lansia di dua kecamatan. Adapun dua kecamatan tersebut yakni kecamatan Bangko dan Kecamatan Pekaitan, Rabu (2/6/2021).

Kegiatan vaksinasi yang langsung dipimpin Kapolsek Bangko Kompol Sasli Rais SH tersebut dilaksanakan di dua Puskesmas. Yakni Puskesmas Bagansiapiapi dan Puskesmas Pedamaran.

Kapolsek Bangko Kompol Sasli Rais mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan di dua kecamatan ini diutamakan pemberian vaksinasi kepada masyarakat lansia serta pelayanan publik.

"Untuk kegiatan di puskesmas Bagansiapiapi kita menyiapkan 5 pial vaksin untuk 50 orang dan untuk Puskesmas Pedamaran juga sama,"katanya.

Dalam kesempatan itu, Kompol Sasli Rais  juga menyampaikan kepada masyarakat bahwa giat vaksinasi yang dilaksanakan sangat berguna dan penting dilaksanakan. Sebab katanya, selain untuk memutuskan mata rantai juga sangat efektif melindungi diri dari penyebaran covid 19 

"Mari tingakatkan kesadaran kita untuk melakukan vaksinasi, vaksin aman dan jangan mudah terpengaruh oleh berita hoax, semoga pandemi ini cepat berlalu,"katanya.

Kegiatan vaksinasi yang dilaksanakan Polsek Bangko dan Polsubsektor Pekaitan ini juga dilaksanakan secara door to door, system jemput bola dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Bangko dan subsektor pekaitan.


[Ikuti Wawasanriau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar