Lancang Kuning

Antisipasi Karhutla, Tiga Pilar Kembali Laksanakan Patroli Karlahut

Rohil (wawasanRiau) --Kegiatan pencegahan adalah merupakan salah satu jurus yang ampuh untuk mengatasi agar tidak terjadi bencana kebakaran hutan dan lahan.

Danramil 05/Rimba Melintang Kapten Czi A Panjaitan serta empat orang anggota bersama Camat Bangko Pusako H Bakhori dan Bhabinkamtibmas Polsek Bangko Pusako Bripka Surianto melaksanakan patroli bersama, Kamis (27/2/2020).

"Patroli ke daerah yang rawan terjadi kebakaran hutan dan lahan menjadi target utama bagi tim,"kata Danramil melalui Batituud Pelda Samsul Azhar.

Selain semak belukar yang menjadi sasaran lanjutnya, patroli tim juga mengecek lahan yang sudah kering yang baru selesai di semprot dan baru di imas oleh si pemilik lahan.

"Disinyalir lahan yang kering dan baru disemprot akan dilakukan pembakaran oleh si pemilik lahan untuk mempermudah si pemilik membuka lahannya,"paparnya.

Selain melaksanakan patroli tambahnya, tim juga melaksanakan sosialisasi kepada masyarakat yang sedang melaksanakan aktifitas di kebun tepatnya di Desa Sei Menasib Kecamatan Bangko Pusako.


[Ikuti Wawasanriau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar