Sosbud

Babinsa Koramil 05 /RM Kunjungi Pengrajin Tahu di Bangko Lestari

Babinsa koramil 05 rimba melintang saat bantu pembuatan tahu di bangko lestari

Rohil (wawasanriau) --Sebagai wadah wilayah Pembinaan teritorial yang dilaksanakan secara rutinitas oleh Babinsa, salah satunya dengan membantu mengembangkan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) ditengah masyarakat dalam memperdayakan ekonomi masyarakat terutama golongan kecil menengah di wilayah desa binaan.

Babinsa Koramil 05/RM Sertu Paimen disela-sela menjalankan tugasnya, meninjau dan membantu produksi tahu dan tempe milik ibu Maisyaroh di Kepenghuluan Bangko Lestari, Kecamatan Bangko Pusako, Rokan Hilir (Rohil), Sabtu (13/4/2019).

Danramil 05 Rimba Melintang Kapten CZI A Panjaitan melalui Batituud Serma Samsul Azhar menyebutkan, usaha yang dikembangkan oleh Maisyaroh melalui produksi bahan baku kedelai yakni tahu dan tempe yang merupakan ciri khas milik Indonesia sudah ditekuni dan berjalan lebih kurang 10 tahun lamanya.

"Usaha milik ibu Maisyaroh yang telah beroperasi selama 10 tahun ini juga  memberi keberuntungan kepada masyarakat sekitar dari segi pekerjaan tambahan,"Katanya. 

Serma Samsul juga menyebutkan, kunjungan Babinsa ke tempat-tempat usaha masayarakat merupakan upaya dalam pendampingan  dengan mendukung usaha untuk membantu mensejahterakan masyarakat.

"Dengan adanya Babinsa sangat perlu memberikan pengawasan usaha tersebut guna memberikan product terbaik kepada konsumen,"jelasnya. 

Babinsa juga dalam kunjungan itu mengingatkan pengusaha tahu dan tempe agar senantiasa menjaga kwalitas agar senantiasa mampu bersaing di pasaran. 

Maisyaroh pengusaha tahu dan tempe mengaku sangat senang dengan kehadiran Babinsa di tempat usahanya yang tentunya menjadi penyemangat bagi dirinya serta para pekerja. 

Penulis : Sagala
Editor    : zmi


[Ikuti Wawasanriau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar