MENU TUTUP

Jaga Demokrasi, Afrizal Sintong Ajak Masyarakat Hindari Kampanye Hitam

Jumat, 30 Agustus 2024 | 13:55:25 WIB
Jaga Demokrasi, Afrizal Sintong Ajak Masyarakat Hindari Kampanye Hitam Ket poto : pasangan Afrizal Sintong - Setiawan (ASET) ketika konferensi pers usai mendaftar di KPU, Kamis (29/07/2024).

Rohil - Sebanyak dua pasang bakal calon bupati dan wakil Bupati Rokan Hilir (Rohil) telah resmi mendaftar di KPU Kabupaten Rohil. Salah satu Bakal calon bupati, Afrizal Sintong mengajak masyarakat Rohil untuk sama-sama menjaga keutuhan dalam berdemokrasi.

"Seluruh wilayah Indonesia saat ini sedang melaksanakan tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), oleh sebab itu mari kita jaga pesta demokrasi 2024 ini dengan tidak melakukan kampanye hitam atau black Champaign," jelas Bupati Rohil.

Afrizal Sintong yang terkenal ramah dan mudah senyum itu melihat, di zaman modern yang serba digital ini melalui platform media sosial banyak sekali informasi hoax dan kampanye hitam yang diunggah oleh netizen yang tidak bertanggung jawab untuk menjatuhkan salah satu calon. 

"Sekarang ini sudah mulai dimainkan isu-isu untuk menjatuhkan lawan politik dengan berbagai cara di media sosial, untuk itu mari kita saring informasi sebelum sharing informasi itu," ungkap orang nomor satu di negeri seribu kubah itu.

Disamping itu, Afrizal Sintong juga mengajak seluruh partai koalisi pengusung pasangan Afrizal Sintong dan Setiawan atau ASSET, serta seluruh relawan dan pendukungnya untuk tidak ikutan melakukan kampanye hitam karena hal itu dapat merusak demokrasi Indonesia.

"Mari kita jaga sama-sama demokrasi ini, mari kita berpolitik santun , Saya mengajak seluruh simpatisan dan pendukung supaya Pilkada di daerah kita ini berjalan lancar sampai selesai," pintanya. (Azmi)

Berita Terkait

Lantik 18 Pengurus PAC Gerindra Rohil, M.Rahul, SH:Mari Menangkan Prabowo Subianto Pada Pilpres 2024

Prabowo Tiba Dipekanbaru, Ribuan Massa Teriak Pak Prabowo, prabowo -prabowo...

Tidak terbukti.! Isu Bupati Rohil Suyatno Korupsi Miliaran Rupiah di Th 2008

Susunan Pengurus Mappilu PWI Rohil Terbentuk

Ada Temuan Formulir C1 Pilpres Invalid, KPU Rohil Telah Berkoordinasi Dengan KPU RI

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

HUT ke-30 SMAN 11 Pekanbaru Momentum Tingkatkan Prestasi Akademik dan Olahraga

2

Agus Rama Bacakan Puisi “Efisiensi yang Membutakan” Pada Lomba Puisi JMSI Riau

3

Kasus DBD Alami Peningkatan Di Puskesmas Bagansipiapi

4

SDN 020 Pangkalan Baru Seperti Kandang Ayam

5

Komisi II DPRD Kampar Terima Aspirasi FKDT: Guru MDTA Minta Kesejahteraan

6

Bobroknya Pelayanan RSUD Bangkinang, DPRD Kampar Akan Panggil Pihak Terkait

7

PMI Riau Gelar Musyawarah Kerja Tahun 2025, Beri Penghargaan kepada 20 Pendonor

8

Nelson Manalu Kembali Dipercaya Memimpin Partai Hanura Siak Periode 2025 - 2030

9

Pimpin DPD Hanura Riau 5 Tahun ke Depan, H Darnil Siapkan Strategi Khusus Besarkan Partai

10

Bandara Internasional SSK II Salurkan Bantuan Kacamata Baca untuk Siswa