MENU TUTUP

SOSIALISASI BULLYING DI SDN 029 LABUHAN TANGGA BESAR

Selasa, 20 Agustus 2024 | 10:37:53 WIB
SOSIALISASI BULLYING DI SDN 029 LABUHAN TANGGA BESAR

Rohil - Mahasiswa/i Kukerta Universitas Riau (UNRI) Desa Labuhan Tangga Besar Tahun 2024 melakukan sosialisasi Bullying di SDN 029 Labuhan tangga Besar, Kecamatan Bangko, Kabupaten Rokan Hilir, Sabtu (3/8/2024).

Melihat mirisnya kenakalan anak yang terjadi di Desa Labuhan Tangga Besar menjadi salah satu alasan bagi Mahasiswa/i Universitas Riau untuk melakukan sosialisasi bullying terhadap anak-anak di SDN 029 Desa Labuhan Tangga Besar dengan tema “Berani Berbicara, Berani Bertindak, Saling Menolong.”

Bullying (perundungan) terjadi akibat kurang nya pemahaman orang dewasa yang menganggap kenakalan anak sebagi hal biasa, padahal ada batas-batas yang harus mereka pahami begitu mereka dibaurkan dengan anak-anak lainnya. Jadi, Ketika seorang anak tidak di didik dengan baik, maka mereka akan dengan mudahnya terpengaruh oleh perkembangan zaman dan lingkungan sekitar, contohnya adalah pembulian, baik pembulian dalam bentuk fisik, verbal, nonverbal dan pembulian yang terjadi di media sosial (Cyber Bullying). Maka, peran orang tua, guru dan lingkungan sekitar sangat penting agar para anak memiliki sifat yang baik.

Kegiatan ini diawali dengan kata sambutan oleh PJ sosialisasi bullying dari mahasiswa/i Kukerta Universitas Riau Fikri Isnan Pramana, dilanjutkan dengan ice breaking sebagai pencairan suasana sebelum memulai materi. Ice breaking ini dimpimpin oleh Diana Selvinda Riris Maharani dan anggota kukerta Universitas Riau lainnya.

Materi sosialisasi ini disampaikan melalui vidio dengan menggunakan bantuan infocus. Dilanjutkan dengan penyampaian materi yang dibawakan oleh Fikri Isnan Pramana dan Ahmad Fadhil Fakri yang menjelaskan tentang pengertian bullying, jenis jenis bullying, ciri-ciri dari Tindakan bullying, penyebab dan akibat bullying dan cara penanganan bullying.

Di akhir sesi materi ini para siswa diberi kesempatan untuk bertanya dan menyimpulkan materi yang sudah dijelaskan.  

Para siswa/i yang mengikuti acara ini tampak sangat antusias dan aktif dalam bertanya dan menyimpulkan kembali isi materi yang telah dijelaskan.

Setelah siswa/i menyimpulkan kembali isi materi yang telah diberikan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab berupa Quizziz yang telah disiapkan oleh mahasiswa kukerta Universitas Riau. Di sesi ini para siswa yang dapat menjawab Quizziz diberikan reward (hadiah). Acara ditutup dengan sesi foto bersama siswa/i SDN 029 Labuhan Tangga Besar dan Mahasiswa/i Kukerta Universitas Riau.

“Dengan sosialisasi yang telah dilakukan oleh Mahasiswa/i Kukerta UNRI di SDN 029 Labuhan Tangga Besar ini ibu sangat berharap para siswa/i lebih baik dalam bersikap. Selama pemaparan materi, siswa kami diberikan pemahaman mengenai berbagai bentuk bullying, dampak, hingga cara mencegah dan mengatasi perilaku bullying dilingkungan sekolah maupun dirumah. Melalui kegiatan ini diharapkan bisa memberikan  pemahaman yang lebih mendalam tentang bullying, menciptakan lingkungan belajar yang aman dan nyaman serta meningkatkan kesadaran akan bahaya bullying. Dan ibu berterimakasih kepada mahasiswa/i yang telah melakukan kegiatan yang sangat bermanfaat ini. Jujur ibu merasa senang melihat antusias siswa/i dalam mengikuti kegiatan sosialisasi ini, ibu berharap siswa/i dapat menerapkan materi-materi yang telah disampaikan.” Kata AZIZAH S.Pd selaku kepala sekolah SDN 029 Labuhan Tangga Besar. ***

Berita Terkait

Peduli Muslim Rohingya Siswa Madrasah Aliah Bangko Galang Dana Bantuan

HUT ke 60 Wahidin Terus Tingkatkan Prestasi

Tawuran Antar Geng Sudah Sangat Meresahkan, Kadisdik Rohil Kumpulkan Kepsek

Memeriahkan HUT RI 2024, Mahasiswa KUNKERTA UNRI Adakakan Karnaval Perdana Bersama SDN 004 Kubu I

Mahasiswa UMRI Kenalkan Budaya Melayu Kepada Siswa SMP N34 Pekanbaru

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

HUT ke-30 SMAN 11 Pekanbaru Momentum Tingkatkan Prestasi Akademik dan Olahraga

2

Agus Rama Bacakan Puisi “Efisiensi yang Membutakan” Pada Lomba Puisi JMSI Riau

3

Kasus DBD Alami Peningkatan Di Puskesmas Bagansipiapi

4

SDN 020 Pangkalan Baru Seperti Kandang Ayam

5

Komisi II DPRD Kampar Terima Aspirasi FKDT: Guru MDTA Minta Kesejahteraan

6

Bobroknya Pelayanan RSUD Bangkinang, DPRD Kampar Akan Panggil Pihak Terkait

7

PMI Riau Gelar Musyawarah Kerja Tahun 2025, Beri Penghargaan kepada 20 Pendonor

8

Nelson Manalu Kembali Dipercaya Memimpin Partai Hanura Siak Periode 2025 - 2030

9

Pimpin DPD Hanura Riau 5 Tahun ke Depan, H Darnil Siapkan Strategi Khusus Besarkan Partai

10

Bandara Internasional SSK II Salurkan Bantuan Kacamata Baca untuk Siswa