MENU TUTUP

Memasuki Hari ke Tiga, Stand Bazar, Es tebak Khas Kampar Terus di Buru Pengunjung.

Rabu, 15 November 2023 | 21:38:27 WIB
Memasuki Hari ke Tiga, Stand Bazar, Es tebak Khas Kampar Terus di Buru Pengunjung.

Rengat, Indragiri Hulu(WRC) - Memasuki Hari ketiga bazar dalam pelaksanaan MTQ ke 41 tingkat Provinsi Riau di Indragiri Hulu, es tebak khas Kampar banyak diminati dan terus di buru oleh para pengunjung yang terletak stand bazar Kampar di sekitaran kawasan wisata danau raja, Kota Rengat, Kabupaten Indragiri Hulu, Selasa (14/11/2023).

Es tebak Kampar ini di sediakan setiap hari oleh Pemerintah Kabupaten Kampar secara gratis selama pelaksanaan MTQ ke 41 kepada seluruh pengunjung ke stand bazar Kampar.

Demikian disampaikan oleh Kabag Kesra Setda Kampar diwakili Bahriyus, S Pd saat berada di stand bazar Kampar yang didampingi oleh penanggung jawab stand bazar Kampar Hj Dwi Astuti beserta pramu stand dari Dinas Perindustrian dan Ketenagakerjaan  Kabupaten Kampar.

Bahriyus juga katakan, es tebak khas Kampar ini disediakan sebanyak 250 porsi setiap harinya, ini merupakan bentuk pelayanan kita dan juga sebagai ajang promosi akan kuliner UMKM yang ada di Kabupaten Kampar kepada masyarakat luar.

Dirinya juga menghimbau kepada seluruh masyarakat yang datang maupun berkunjung ke MTQ ke 41 agar menghampiri stand bazar, karena setiap hari akan di sediakan es tebak secara gratia dan juga banyak hasil produk khas Kampar yang bisa di nikmati dengan berbagai macam produk dengan rasa yang enak dan lezat.(Jhoni Andri)

Berita Terkait

Wabup Rohil Buka Bimtek Sosialisasi Implementasi Perizinan Berusaha Berbasis Risiko

Bupati Rohil Lihat Aktifitas Ekscavator Amphibi Rp 4,7 Miliar di Parit Atmo

Agus Salim: Keputusan Sah Pilkada Siak Tunggu Hasil Pleno KPU

Suyatno Pantau Sendiri Harga Bahan Pokok di Pasar

Disambut Ratusan Tim Sukses di Posko, Syamsuar Optimis Menang di 13 Kecamatan

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

HUT ke-30 SMAN 11 Pekanbaru Momentum Tingkatkan Prestasi Akademik dan Olahraga

2

Agus Rama Bacakan Puisi “Efisiensi yang Membutakan” Pada Lomba Puisi JMSI Riau

3

Kasus DBD Alami Peningkatan Di Puskesmas Bagansipiapi

4

Komisi II DPRD Kampar Terima Aspirasi FKDT: Guru MDTA Minta Kesejahteraan

5

Bobroknya Pelayanan RSUD Bangkinang, DPRD Kampar Akan Panggil Pihak Terkait

6

PMI Riau Gelar Musyawarah Kerja Tahun 2025, Beri Penghargaan kepada 20 Pendonor

7

Nelson Manalu Kembali Dipercaya Memimpin Partai Hanura Siak Periode 2025 - 2030

8

Pimpin DPD Hanura Riau 5 Tahun ke Depan, H Darnil Siapkan Strategi Khusus Besarkan Partai

9

Bandara Internasional SSK II Salurkan Bantuan Kacamata Baca untuk Siswa

10
Advertorial

Upaya Penanggulangan Banjir, Bupati Rohil Bistamam Tinjau Daerah Titik Rawan