MENU TUTUP

Bupati Rohil Buka Sosialisasi Penyusunan Profil Kecamatan

Selasa, 31 Oktober 2023 | 16:29:13 WIB
Bupati Rohil Buka Sosialisasi Penyusunan Profil Kecamatan

Rohil - Bupati Rokan Hilir (Rohil) Afrizal Sintong SIP, M.Si secara langsung membuka sosialisasi penyusunan profil Kecamatan yang diselenggarakan di salah satu hotel di Bagansiapiapi, Selasa (31/10/2023).

Sosialisasi tersebut tampak dihadiri Sekda Rohil H Fauzi Efrizal, Asisten l Fery H Parya, beberapa kepala OPD, para Camat, Lurah, Datuk Penghulu dan berbagai unsur lainnya.

Bupati Rohil Afrizal Sintong dalam sambutannya menyebutkan bahwa, penyusunan profil baik Kepenghuluan, Kecamatan hingga Kabupaten sangat penting dilakukan.

Namun kata Bupati, yang lebih utama saat ini adalah penyelesaian profil Kepenghuluan yang hingga saat ini belum tuntas secara keseluruhan.

"Kita harus terlebih dahulu menyelesaikan profil Kepenghuluan baru bisa menyelesaikan profil Kecamatan. Jika profil kedua nya telah selesai maka profil Kabupaten juga akan selesai, " kata Bupati.

Untuk itu, Bupati meminta kepada seluruh Datuk penghulu, Camat hingga instansi terkait agar menggesa penyelesaian profil dari Kepenghuluan hingga Kecamatan.

Profil lanjut Bupati, baik Kepenghuluan dan Kecamatan merupakan hal yang sangat penting bagi daerah. Sebab, dengan profil tersebut semua informasi mudah diketahui tentang suatu wilayah.

Sebagai salah satu contoh kata Bupati, dengan adanya profil Kepenghuluan makan akan dengan mudah mengetahui jumlah penduduk nya, jumlah suku, luas wilayah, kondisi jalan rusak dan sebagainya.

"Dengan adanya profil Kepenghuluan itu maka kita dengan mudah untuk memantau dan melaksanakan pembangunan. Sebab disitu semua telah tersedia informasi tentang suatu wilayah itu," paparnya.

Apalagi tambah Bupati, saat ini zaman telah maju dan serba digital. Sehingga, semua hal dapat diakses dengan mudah oleh masyarakat.

Selain itu, dengan  belum selesai nya profil Kepenghuluan hingga Kecamatan, akan menghambat dan memperlambat pembangunan.

"Kita jangan sampai ketinggalan dengan daerah lain. Saya berharap Camat dan Datuk Penghuluan serta instansi terkait agar bekerja keras menyelesaikan profil ini. Kedepannya cukup buka profil Kepenghuluan maupun Kecamatan semua data sidah ada dan lengkap," pungkasnya.(zmi)

Berita Terkait

Bupati Rokan Hilir Hadiri Rapat Internal dengan Menteri ATR/BPN untuk Membahas Lahan di Riau

Rumah Zakat Riau hadirkan Aksi Relawan : GEMA BERSIHATI di Pekanbaru

Diskominfo Rohil Gelar Bimtek Peningkatan Kapasitas Penggunaan Aplikasi Romantik Penginputan Data

Hanya dengan Kartu Jamkesda, Warga Siak Bisa Berobat Gratis di Rumah Sakit Ternama di Pulau Jawa

Rumah Terbakar, Nenek dan Dua Cucu Tewas Terpanggang

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

Pertamina Janji Berbenah Diri Jadi Lebih baik, Melayani masyarakat

2

Polda Sumut Tangkap Jaringan Narkoba, Tangki Mobil Dimodifikasi Sembunyikan 13 Kg Sabu

3

Dukung Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih, Mendagri Optimistis Jadi Sentra Ekonomi Baru

4

Sat Reskrim Polres Rohil Tangkap Pelaku Penimbunan BBM di Sinaboi

5

Dua Pria Pengedar Sabu Di Pekaitan Dicokok Polsek Bangko

6

Sinergi, Polsek Mandau Bersama PT. SIS Dukung Asta Cita Presiden Prabowo Penanaman Jagung

7

Selamat & Skses.!! Komandan Lanal Dumai Kolonel Laut (P) Abdul Haris Sebagai Danlanal Kota Dumai

8

Ngeri..!! Seorang Anak di Rohil di Terkam Buaya, Begini Ceritanya...

9

Kapolres Dumai Bersama Ibu Bhayangkari Bagi bagi Takjil Ke Masyarakat

10

Kasat Reskrim Polres Dumai Bersama Disperindag Lakukan Bapokting Dipasar & Toko