MENU TUTUP

Wabup Rohil Tutup Pelatihan Kepemimpinan Administrator

Sabtu, 03 September 2022 | 16:56:32 WIB
Wabup Rohil Tutup Pelatihan Kepemimpinan Administrator
BAGANSIAPIAPI, (WRC) - Wakil Bupati Rokan Hilir (Rohil) H Sulaiman, SS, MH secara resmi menutup pelatihan Kepemimpinan Administrator di lingkungan Pemkab Rohil,  Sabtu (3/9/2022) di lantai empat kantor BPKAD Jalan Merdeka Bagansiapiapi, Rohil.
 
Penutupan pelatihan itu juga dihadiri perwakilan BKD Provinsi Riau Afrizal M.pd, Sekda Rohil Drs. Ferry H Parya, Ketua Asosiasi Widyaiswara Ahli Utama Surya Arfan serta beberapa kepala OPD. 
 
Perwakilan BKD Riau Afrizal dalam sambutannya menyampaikan bahwa, dengan diadakannya pelatihan kepemimpinan ini dapat memberikan peningkatan ilmu dan pemahaman yang harus di aplikasikan bagi para peserta nantinya.
 
"Sehingga, diharapkan setiap peserta pelatihan dapat memberikan inovasi dan kontribusi bagi daerah sehingga dapat memberikan kemajuan terkhusus nya pada Kabupaten Rohil," katanya.
 
Seperti diketahui lanjutnya, bahwa inovasi-inovasi yang baik guna memajukan Rohil sudah banyak tercipta dari ASN Rohil sebelumnya, dan di harapkan bagi para peserta pelatihan sekarang ini tidak kalah dgn inovasi yang telah tercipta kemarin.
 
Pemerintah Provinsi Riau katanya, juga sangat berharap pelatihan seperti ini akan tetap di laksanakan di kabupetan Rohil guna memberikan dan meningkatkan pemahaman, serta keterampilan bagi setiap eselon untuk kemajuan kab.Rohil.
 
Sementara itu, Wakil Bupati Rohil H Sulaiman menyampaikan bahwa Rohil masih banyak kekurangan inovasi jika dibandingkan dengan Kabupaten kota lainnya.
 
"Sehingga diharapkan kedepannya dengan pelatihan ini dapat memberikan kemajuan bagi Kabupaten Rohil," terangnya.
 
Kepemimpinan kedepannya sebut Wabup, tidak akan jauh dari yang namanya kompetensi. Maka yang akan membesarkan nama Rohil adalah adalah seluruh para ASN dan pemimpin. 
 
"Maka dari itu berkompetensi lah, bersainglah secara bersih tanpa saling menjatuhkan untuk kemajuan Rohil," tegasnya. 
 
Wabup juga menambahkan, semua peserta harus berbangga karena sudah dapat menjadi ASN. Karena, tidak semua orang dapat menjadi ASN dan tidak semua ASN dapat menjadi eselon lll.
 
"Maka dari itu di harapkan semua eselon lll ini harus selalu bersyukur dan selalu dapat membantu kepala OPD nya dalam menjalankan tugas tugasnya untuk memajukan Rohil dan nantinya para eselon lll ini bisa menjadi kepala OPD yang sukses pada masanya," harapnya. (**Irw)
Berita Terkait

Pemkab Rohil Sambut Kedatangan Satgas PEN Mabes Polri, Ada Apa ?

Dosen UNIVRAB Riau Sosialisasikan Hilirisasi Produk Ikan Laut Untuk Kemandirian Ekonomi Masyarakat

Bupati Rohil Suyatno Resmikan Jalan Karya Bakti dan Jembatan di Panipahan

Ketum Koni Rohil Resmi Buka Open Turnamen Sepak Bola U-18 KONI Cup 2023

LHKPN Disorot, Samsuri: Sudah Kita Laporkan Beserta Rincian Perolehannya

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

HUT ke-30 SMAN 11 Pekanbaru Momentum Tingkatkan Prestasi Akademik dan Olahraga

2

Agus Rama Bacakan Puisi “Efisiensi yang Membutakan” Pada Lomba Puisi JMSI Riau

3

Kasus DBD Alami Peningkatan Di Puskesmas Bagansipiapi

4

SDN 020 Pangkalan Baru Seperti Kandang Ayam

5

Komisi II DPRD Kampar Terima Aspirasi FKDT: Guru MDTA Minta Kesejahteraan

6

Bobroknya Pelayanan RSUD Bangkinang, DPRD Kampar Akan Panggil Pihak Terkait

7

PMI Riau Gelar Musyawarah Kerja Tahun 2025, Beri Penghargaan kepada 20 Pendonor

8

Nelson Manalu Kembali Dipercaya Memimpin Partai Hanura Siak Periode 2025 - 2030

9

Pimpin DPD Hanura Riau 5 Tahun ke Depan, H Darnil Siapkan Strategi Khusus Besarkan Partai

10

Bandara Internasional SSK II Salurkan Bantuan Kacamata Baca untuk Siswa