MENU TUTUP

Kategori OPD, Dinas Lingkungan Hidup Rohil Juara l Pawai Takbir Idul Adha 1443 Hijriyah

Senin, 11 Juli 2022 | 09:14:42 WIB
Kategori OPD, Dinas Lingkungan Hidup Rohil Juara l Pawai Takbir Idul Adha 1443 Hijriyah Miniatur Masjid Dinas LIngkungan Hidup Rohil pada lomba pawai takbir Idul Adha 1443 Hijriyah
 
ROKAN HILIR, (WRC) - Pawai Takbir Idul Adha 1443 H / 2022 M yang di selenggarakan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rokan Hilir (Rohil) pada Sabtu (9/7/2022) malam untuk kategori miniatur OPD di menangkan oleh peserta pawai dari Dinas Lingkungan Hidup. Demikian disampaikan pihak panitia sebelum pelaksanaan sholat Idul Adha di Masjid Agung Al- Ikhlas Bagansiapaipai, Minggu (10/7/2022)
 
Pawai takbir yang di lepas langsung Bupati Rohil Afrizal Sintong pada Sabtu Malam tersebut menampilkan berbagai miniatur dan atraksi dari berbagai Masjid, Musholah, Sekolah, Orsos maupun OPD.
 
Untuk golongan peserta Setda, Setwan, Dinas, Badan dan Kantor, pemenang lomba pawai takbir Idul adha dimenangkan oleh Dinas Lingkungan Hidup (DLH) dengan total nilai 570. Kemudian, pada posisi kedua adalah Kantor Inspektorat dengan nilai 520, sementara posisi ketiga Dinas Perkim dengan nilai 510.
 
Untuk golongan miniatur peserta Musholla, sekolah, lembaga swasta, Orsos dan Ormas, juara satu dimenangkan oleh Ikatan Kelurahan Masyarakat Palika Kecamatan Kubu dan Kubu Babussalam. Juara kedua diraih oleh SMPN 1 Bangko dan juara ketiga Musholla Al-Ikhsan Jalan Kecamatan. 
 
Golongan miniatur peserta masjid dimenangkan oleh Masjid Al-Ikhlas dan juara kedua adalah Masjid At-tabiin serta juara ketiga Masjid Raya Al-Ihsan.
 
Sementara golongan non miniatur umum (Setda, Setwan, Dinas, Badan, Kantor, Masjid, Musholla, Lembaga swasta, Orsos, Ormas, SMA, MA, SMP, MTs Negeri dan Swasta sederajat)  dimenangkan oleh PPS Al - Asyasiah Jalan Nelayan Bagan Barat. Kemudian juara kedua diraih oleh Ponpes AS-Sunnah Jalan Makmur Bagan Jawa dan juara ketiga Masjid Al-Kautsar Jalan Kecamatan Bagan Punak. (Ir)
 
 
Berita Terkait

Babinsa Dampingi Petani Siapkan Lahan Di Demplot Tanaman Sawi

BKSD Riau Terima Buaya Muara Sepanjang 1,3 Meter dari Warga

Polres Rohil Ringkus Penjual Wanita di Hotel Rasa Sayang Bagansiapiapi

Bupati dan Kapolres Tanggap Bantu Janda yang Tinggal di Eks Kandang Sapi

Kades Sontang Zulfahrianto Resmikan Pembukaan Turnen VollyBall Putra Se Kecamatan Bonai

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

Miliki Potensi Besar, Mendagri Yakin Indonesia Emas 2045 Bakal Tercapai

2

Pertamina Janji Berbenah Diri Jadi Lebih baik, Melayani masyarakat

3

Polda Sumut Tangkap Jaringan Narkoba, Tangki Mobil Dimodifikasi Sembunyikan 13 Kg Sabu

4

Dukung Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih, Mendagri Optimistis Jadi Sentra Ekonomi Baru

5

Sat Reskrim Polres Rohil Tangkap Pelaku Penimbunan BBM di Sinaboi

6

Dua Pria Pengedar Sabu Di Pekaitan Dicokok Polsek Bangko

7

Sinergi, Polsek Mandau Bersama PT. SIS Dukung Asta Cita Presiden Prabowo Penanaman Jagung

8

Selamat & Skses.!! Komandan Lanal Dumai Kolonel Laut (P) Abdul Haris Sebagai Danlanal Kota Dumai

9

Ngeri..!! Seorang Anak di Rohil di Terkam Buaya, Begini Ceritanya...

10

Kapolres Dumai Bersama Ibu Bhayangkari Bagi bagi Takjil Ke Masyarakat