MENU TUTUP

SMA Negeri 5 Pekanbaru Tutup KBM Dengan Khatam Qur'an Dan Berbagi Paket Lebaran

Sabtu, 23 April 2022 | 12:23:24 WIB
SMA Negeri 5 Pekanbaru Tutup KBM Dengan Khatam Qur'an Dan Berbagi Paket Lebaran
 
PEKAN BARU, (WRC) -- Dalam rangka penutupan proses KBM, Keluarga Besar SMAN 5 Pekanbaru melaksanakan Khatam Qur'an dan Berbagi Paket Lebaran untuk peserta didik tidak mampu, Jumat (22/04/22).
 
Kegiatan Khatam Qur'an dan Berbagi Sembako ini dihadiri Kadisdik Riau diwakili Staf Bidang Pembinaan SMA Disdik Provinsi Riau Hj, Nirmala, M.Pd., Kepsek SMAN 5 Pekanbaru Hj. Elmi Gurita, M.Pd., Majelis Guru, Komite Sekolah beserta seluruh siswa SMAN 5 Pekanbaru.
 
Kegiatan ini diawali dengan prosesi Khatam Qur'an yang dipimpin oleh Guru Agama SMAN 5 Pekanbaru Syamsurizal, M.Ag. Prosesi Khatam Qur'an ini diikuti secara khidmat oleh semua yang hadir.
 
Kepala Sekolah SMAN 5 Pekanbaru Hj. Elmi Gurita, M.Pd., mengucapkan terima lasih kepada semua siswa  orang tua siswa yang telah membantu dan berderma untuk kegiatan Khatam Qur'an dan Berbagi Paket Lebaran. 
 
Dari hasil sumbangan tersebut terkumpul sebanyak 30 juta yang akan disalurkan ke peserta didik tidak mampu, bagi-bagi takjil di Jalan Tuanku Tambusai untuk 400 paket, penyerahan bantuan sembako, makanan ringan, makanan kering untuk lebaran dan pakaian layak pakai  ke panti asuhan Rahmat Hidayatullah Jalan Arifin Ahmad.
 
Elmi Gurita mengatakan kegiatan ini dilakukan sebagai penutup pembelajaran selama Bulan Ramadhan. Sesuai dengan edaran dari Disdik Riau, SMAN 5 Pekanbaru melaksanakan KBM 6 jam pelajaran perhari dimulai pukul 8.00 WIB sampai pukul 10.30 WIB. Setelah Pukul 10.30 WIB sampai 12.00 WIB semua siswa membaca Al-Qur'an. Setiap kelas dibagi 2 kelompok yang dibimbing oleh seorang guru dan tutor sebaya.
 
Elmi Gurita melanjutkan tutor sebaya ini merupakan anak-anak yang sudah hafidz mulai dari 3 Juz sampai 11 Juz.
 
Kadisdik Riau diwakili Hj.Nirmala, M.Pd., mengucapkan terima kasih kepada panitia yang telah berpartisipasi dalam kensukseskan kegiatan hari ini.
 
Nirmala mengharapkan kegiatan ini dapat terus berlanjut di masa yang akan datang. Karena kegiatan yang dilakukan ini sangat bermanfaat untuk para siswa dalam membentuk karakter mereka menjadi lebih baik.
 
Kegiatan Khatam Qur'an dan Berbagi Paket Lebaran untuk peserta didik SMAN 5 Pekanbaru ini juga menyuguhkan sirah nabawiyah yang disampaikan oleh Adinda Raudah siswi Kelas X IPA 1. 
 
Kegiatan Khatam Qur'an diakhiri dengan berbagi Paket Lebaran kepada lima orang peserta didik yang dipilih sesuai dengan kriteria yang telah ditetapkan oleh panitia dan pembagian paket sembako untuk cleaning service SMAN 5 Pekanbaru.(AK)
Berita Terkait

Kampar Masuk Level III Covid-19, Sekolah akan  Kembali dilakukan secara Daring

Babinsa Koramil 05|RM Latih Siswa SMPN 2 Materi Dasar PBB

8 Alasan yang Membuat Bayi Menangis saat Mandi

Nasib Guru Honorer di 2016, Kalau Belum S1 Tak Dibayar Gaji

Kemenag Kampar Bersama Dewan Dakwah Kampar Adakan Lomba Baca Kitab Kuning

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

Kominfotiks Rohil Gelar Pertemuan Dengan Puluhan Organisasi Pers, Ini Yang Dibahas

2

Bupati Rohil Salurkan Bantuan Operasional Masjid Mujahidin Sungai Nyamuk

3

Bupati Rohil Serahkan Bantuan Operasional 3 Rumah Ibadah dan Klaim BPJS

4

DPD PPPI Provinsi Riau Lakukan Audiensi Dengan Pj Walikota Pekanbaru

5

Upaya Pemkab Kampar Tekan Angka Inflasi, Gelar Operasi Pasar Murah Di Bawah Harga Pasar.

6

Raih Piala Adipura, Pemkab Rohil Akan Adakan Kirab Piala Adipura Keliling Kota Bagansiapiapi

7

Cegah kerusakan ekosistim mangrove, Komisi IV DPR propinsi Riau tanggapi laporan

8

Pemkab Kampar Ikuti Rakor Perkembangan Penyelesaian Aset Bermasalah Tahun 2024 di Provinsi Riau

9

Bupati Rohil Buka Secara Resmi Pasar Ramadhan 1445 H

10

Bupati Rohil Hadiri Rapat Pimpinan TNI-Polri Se-Provinsi Riau