MENU TUTUP

Bupati Rohil Ajak Masyarakat Bangun Rohil dan Batam

Senin, 14 Maret 2022 | 12:29:15 WIB
Bupati Rohil Ajak Masyarakat Bangun Rohil dan Batam

Batam - Bupati Rokan Hilir (Rohil) Afrizal Sintong dan Wakil Bupati H Sulaiman melakukan kegiatan silaturahmi dengan Ikatan Keluarga Rokan Hilir Batam (Ikrohil Batam), Sabtu (12/3/2022) di Kota Batam.

Ini merupakan yang pertama kalinya Bupati dan wakil Bupati melakukan silaturahmi dengan Ikrohil Batam. Ratusan warga Ikrohil Batam tampak hadir dalam acara itu.

Pada kesempatan ini, bupati dan wakil Bupati Rokan Hilir beserta istri diberikan upah-upah oleh Walikota Batam yang di wakili asisten II Febri Ali. 

Selanjutnya upah-upah juga diberikan oleh Ketua Ikrohil Batam H Makmur, Ketua Ikrohil Tanjung Pinang H Maslan, H Ahmad Bustami Penasehat Ikrohil Batam serta Mantan Walikota Batam Najib Soesila Dharma yang turut hadir dalam kegiatan itu.

Ketua Ikrohil Batam H Makmur dalam sambutannya mengatakan, ini merupakan pertama kalinya Ikrohil Batam bertemu langsung dengan bupati dan wakil Bupati Rohil.

Ikrohil Batam merasa sangat bangga dengan kehadiran bupati dan wakil Bupati Rohil yang merupakan putra daerah Rohil. "Meskipun kita di Batam, tapi kita pantau terus perkembangan di Rokan Hilir," ungkap nya.

Makmur berharap, masa kepemimpinan Afrizal Sintong dan H Sulaiman ini, Rokan Hilir lebih baik lagi kedepannya. Apalagi merupakan putra daerah yang lahir di Rohil tentunya akan memikirkan untuk kemajuan Rohil.

"Karena dari kecil mereka sudah di Rohil dan paham kondisi Rohil, sehingga tahu apa yang akan dibuat dan dilakukan untuk 18 kecamatan di Rohil bagaimana supaya sejahtera dibawah pimpinan bapak berdua," pintanya.

Sementara itu, Asisten II Febri Ali mengucapkan rasa syukur atas kehadiran bupati dan wakil Bupati Rohil. Menurutnya dengan kehadiran kedua pemimpin Rohil ini, menunjukkan bahwa kota Batam merupakan kota yang aman dan nyaman untuk dikunjungi saat ini.

"Ditengah kondisi yang saat ini dirasakan seluruh Indonesia, Batam sempat alami minus 2,5 persen perlambatan ekonomi, namun saat ini sudah bangkit 4 sampai 6 persen. Tentunya itu tidak lepas dari dukungan masyarakat Rohil Batam," paparnya.

Dia berharap masyarakat Rohil Batam dapat memberikan kontribusi terhadap pembangunan Batam karena seluruh sektor ada masyarakat Rohil mulai pemerintahan, dewan, pengusaha dan keberadaan warga Rohil di Batam sangat mewarnai perkembangan kota Batam.

Sementara itu Bupati Rohil Afrizal Sintong sejak dilantik 8 Juni lalu, baru kali ini sempat melakukan silaturahmi dengan Ikrohil Batam. Bupati pun merasa tersanjung atas sambutan yang diberikan Ikrohil Batam mulai penyambutan sampai suksesnya acara silaturahmi ini.

Disamping itu, Bupati juga mengajak Ikrohil Batam untuk sama membangun kota Batam dan mendukung program pemerintah kota Batam serta memberikan masukan dan saran untuk sama-sama membangun Rokan Hilir.

"Harapan kami, walaupun masyarakat Rohil sudah di Batam, kami juga perlu tunjuk ajar, apalagi karena masih baru memimpin Rohil. Beri saran kami, tunjuk ajar kami, kami siap menerima saran untuk membangun Rokan Hilir," tandasnya. (adv/zmi)

Berita Terkait

Bocah Penderita Jantung Bocor di Bagan Batu Butuh 150 juta Buat Berobat

Karya Bakti Koramil 05/RM Telah Selesai Dilaksanakan, Begini Pesan Danramil

Kasus Covid-19 Riau Terus Meningkat, Hari Ini 1.215 Positif dan 34 Pasien Wafat

Diduga Gagal Paham, Ketua Umum AMI Minta Lurah Minta Maaf Kepada Wartawan

Bupati Rohil Nobar Pemutaran Perdana Film "Budak Laut" Karya Anak Negeri

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

Miliki Potensi Besar, Mendagri Yakin Indonesia Emas 2045 Bakal Tercapai

2

Pertamina Janji Berbenah Diri Jadi Lebih baik, Melayani masyarakat

3

Polda Sumut Tangkap Jaringan Narkoba, Tangki Mobil Dimodifikasi Sembunyikan 13 Kg Sabu

4

Dukung Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih, Mendagri Optimistis Jadi Sentra Ekonomi Baru

5

Sat Reskrim Polres Rohil Tangkap Pelaku Penimbunan BBM di Sinaboi

6

Dua Pria Pengedar Sabu Di Pekaitan Dicokok Polsek Bangko

7

Sinergi, Polsek Mandau Bersama PT. SIS Dukung Asta Cita Presiden Prabowo Penanaman Jagung

8

Selamat & Skses.!! Komandan Lanal Dumai Kolonel Laut (P) Abdul Haris Sebagai Danlanal Kota Dumai

9

Ngeri..!! Seorang Anak di Rohil di Terkam Buaya, Begini Ceritanya...

10

Kapolres Dumai Bersama Ibu Bhayangkari Bagi bagi Takjil Ke Masyarakat