MENU TUTUP

Rakorda III Partai Nasdem, Ketua DPD Rohil, Abas : Tuhan Tidak Tidur

Selasa, 28 Desember 2021 | 15:48:33 WIB
Rakorda III Partai Nasdem, Ketua DPD Rohil, Abas : Tuhan Tidak Tidur

BAGAN BATU(WRC) - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Rohil melaksanakan acara pembukaan Rakorda ke III. Giat dilaksanakan diruang aula lantai III Suzuya Bagan Batu kecamatan Bagansinembah, Senin (27/12/2021) sekira pukul 19.45 wib.

Tampak hadir pada acara pembukaan Rakorda III Partai NasDem Rohil tersebut Sekretaris DPW Partai Nasdem Riau Zunizar Hasan, SH, Wakil Ketua OKK DPW NasDem Riau ZM. Pandapotan Sitindaon, SP, Ketua DPD Partai NasDem Rohil Basiran Nur Efendi SE, Sekretaris DPD NasDem Rohil Erix Candra S.I.P, Bendahara DPD NasDem Rohil Yusuf Muji Sutrisno ST, Sekretaris Garda Pemuda NasDem Riau Jhony Charles BBA,MBA, Anggota DPRD Provinsi Riau Partai NasDem H. Ali Rahmad SE, Anggota DPRD Rohil dari partai NasDem, Pengurus DPD NasDem Rohil, Anggota Garda Pemuda NasDem Rohil, Pengurus DPC NasDem Rohil dan Rombongan DPW Partai NasDem Riau.

Ketua Panitia Pelaksana Rakorda III DPD NasDem Rohil Rally Anugrah Harahap S. Sos, MM pada kata sambutannya mengatakan bahwa" saya mengucap syukur bahwa kita masih di berikan kesehatan dan kesempatan sehingga dapat hadir pada acara Rakorda ke III partai NasDem saat ini" katanya

Selanjutnya Rally Anugrah Harahap S.Sos, MM mengatakan" Dilaksanakannya Acara Rakorda ke III Partai NasDem Rohil bertempat Bagan batu ini bertujuan untuk membangkitkan kembali semangat para kader-kader Partai NasDem Rohil yang ada di Bagansinembah" ucap Rally yang juga ketua komisi A DPRD Rohil 2019-2024.

Rally menjelaskan " bahwa Partai NasDem adalah Partai Pejuang"!! beliau juga berharap  Partai NasDem tahun 2024 dapat meraih 9 kursi untuk duduk dikursi legislatif Rohil , 1 kursi DPRD Riau dan DPR RI" jelasnya

Ketua DPD NasDem Rohil Basiran Nur Efendi SE dalam sambutannya mengatakan bahwa" kita sebagai para kader-kader  Nasdem saat ini baik itu DPD, DPC, DPRt Rohil marilah kita tingkatkan semangat untuk berjuang demi meraih kemenangan di tahun 2024 sesuai dengan tema Rakorda saat ini " Semangat Restorasi Semangat 2024 "  Bersatu,,Berjuang,,Menang....!!!!!" Kata ketua DPD Partai NasDem Rohil yang selalu akrab di panggil Abas

Kemudian Abas mengatakan" TUHAN TIDAK TIDUR" maka saya berharap kepada kita seluruh para kader Partai NasDem Rohil jangan patah semangat, untuk kita ketahui bahwa Partai NasDem adalah Partai Netral yang tidak memandang tingkat Kasta, karena kita ini masih bersaudara walaupun berbeda Ras" ucapnya

Acara Rapat koordinasi Daerah ( Rakorda ) Rohil tersebut di buka oleh Wakil Sekretaris DPW Partai NasDem Riau Zunizar Hasan, SH yang di dampingi Ketua DPD NasDem Rohil Basiran Nur Efendi SE, Wakil Ketua OKK DPW NasDem Riau ZM. Pandapotan Sitindaon, Sekretaris Garda Pemuda NasDem Riau Jhony Charles BBA,MBA, dengan diawali pemukulan Gong tanda di mulai acara Pembukaan Rakorda III Partai NasDem tersebut. 

Acara Rakorda III Partai NasDem Rohil  berjalan lancar dan sesuai Anjuran Protokol Kesehatan di masa Pademi saat ini. (Adv/zmi)

Berita Terkait

Tak Ada Obat, Politik Sakit Hati Berawal Dari Baperan dan Lebay

Partai UKM Resmi Memiliki Rekening BRI

Digugat Perdata, Syafril Optimis Menang

Warga Bantain Baru Siap Sumbangkan 95 Persen Suara Untuk AMAN

Ayo Pemilu, Suyatno Targetkan 70 persen Warga Rohil Gunakan Hak Suara

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

HUT ke-30 SMAN 11 Pekanbaru Momentum Tingkatkan Prestasi Akademik dan Olahraga

2

Agus Rama Bacakan Puisi “Efisiensi yang Membutakan” Pada Lomba Puisi JMSI Riau

3

Kasus DBD Alami Peningkatan Di Puskesmas Bagansipiapi

4

SDN 020 Pangkalan Baru Seperti Kandang Ayam

5

Komisi II DPRD Kampar Terima Aspirasi FKDT: Guru MDTA Minta Kesejahteraan

6

Bobroknya Pelayanan RSUD Bangkinang, DPRD Kampar Akan Panggil Pihak Terkait

7

PMI Riau Gelar Musyawarah Kerja Tahun 2025, Beri Penghargaan kepada 20 Pendonor

8

Nelson Manalu Kembali Dipercaya Memimpin Partai Hanura Siak Periode 2025 - 2030

9

Pimpin DPD Hanura Riau 5 Tahun ke Depan, H Darnil Siapkan Strategi Khusus Besarkan Partai

10

Bandara Internasional SSK II Salurkan Bantuan Kacamata Baca untuk Siswa