MENU TUTUP

Dandim 0321/Rohil Pimpin Apel Kesiapsiagaan Satgas Hadapi Libur Imlek

Kamis, 11 Februari 2021 | 13:24:15 WIB
Dandim 0321/Rohil Pimpin Apel Kesiapsiagaan Satgas Hadapi Libur Imlek

Rohil (wawasanRiau) -- Satgas Covid-19 Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) laksanakan apel kesiapsiagaan penegakan disiplin protokol kesehatan dalam rangka libur imlek tahun 2021, Kamis (11/2/2021).

Apel kesiapsiagaan yang dilaksanakan di Taman Budaya Batu Enam tersebut dipimpin langsung oleh Dandim 0321/Rohil Letkol Arh Agung Rakhman Wahyudi SIP M I Pol dan Kapolres Rohil AKBP Nurhadi Ismanto SH Sik.

Dandim 0321/Rohil Letkol Arh Agung Rakhman Wahyudi dalam sambutannya mengatakan, penyebaran Covid-19 secara nasional sangat luar biasa sebab telah menembus angka 1 juta lebih.

Untuk menghadapi libur imlek tahun 2021 ini lanjutnya, tentunya perlu dilakukan antisipasi dengan melaksanakan penegekan disiplin protokol kesehatan.

Disiplin masyarat yang sudah menurun saat ini katanya, sudah menjadi tanggungjawab bersama dalam memberikan kesadaran.

"Laksanakan secara humanis dan berikan kesadaran kepada masyarakat tetap jaga solidaritas, kita Rohil sudah turun dari zona orange ke kuning namun kita harus terus berusaha agar menjadi zona hijau,"paparnya.

Dalam masa libur Imlek ini terang Dandim, pos pemeriksaan akan kembali di aktifkan dibeberapa lokasi. Pemeriksaan katanya, diutamakan kepada para pelancong yang berasal dari luar dan akan dilakukan tes swab.

Penegakan disiplin protokol kesehatan katanya, juga akan dilaksanakan secara rutin disetiap daerah dan dilakukan secara gabungan yang terdiri dari berbagai unsur.

"Kepada satgas jangan sampai kendor semangat nya dalam menegakkan Prokes kepada masyarakat, semoga kita segera bebas dari covid-19 ini,"sebutnya.

Kapolres Rohil AKBP Nurhadi Ismanto menambahkan, dalam mengahadapi libur Imlek, penegekan disiplin protokol kesehatan akan diperketat. Diantaranya, dengan mendirikan beberapa pos pemeriksaan pada pintu masuk.

Selain itu sebutnya, kegiatan razia prokes keberbagai tempat kerumunan juga akan dilakukan dan akan dilakukan tindakan tegas bagi setiap pelanggar sesuai dengan aturan yang berlaku.

Berita Terkait

Sebagai Ketua APTISI Riau, Prof Dr Syafrinaldi Dorong PTS Bersama Dirikan LLDIKTI Riaukepri

Masa Belajar Dirumah Perpanjang Hingga 30 Mei

Antisipasi Karhutla, Tiga Pilar Sinergi Laksanakan Patroli

Bupati Rohil Afrizal Sintong Pimpin RUPS Perdana Bersama BUMD PT. SPRH

Bupati Rohil: Masyarakat Laksanakan Sholat Ied Terapkan Aturan Protokol Kesehatan

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

HUT ke-30 SMAN 11 Pekanbaru Momentum Tingkatkan Prestasi Akademik dan Olahraga

2

Agus Rama Bacakan Puisi “Efisiensi yang Membutakan” Pada Lomba Puisi JMSI Riau

3

Kasus DBD Alami Peningkatan Di Puskesmas Bagansipiapi

4

SDN 020 Pangkalan Baru Seperti Kandang Ayam

5

Komisi II DPRD Kampar Terima Aspirasi FKDT: Guru MDTA Minta Kesejahteraan

6

Bobroknya Pelayanan RSUD Bangkinang, DPRD Kampar Akan Panggil Pihak Terkait

7

PMI Riau Gelar Musyawarah Kerja Tahun 2025, Beri Penghargaan kepada 20 Pendonor

8

Nelson Manalu Kembali Dipercaya Memimpin Partai Hanura Siak Periode 2025 - 2030

9

Pimpin DPD Hanura Riau 5 Tahun ke Depan, H Darnil Siapkan Strategi Khusus Besarkan Partai

10

Bandara Internasional SSK II Salurkan Bantuan Kacamata Baca untuk Siswa