MENU TUTUP

Empat Tahun Sakit Leukimia, Baznas Rohil Bantu Berobat Rusdiana

Rabu, 06 Mei 2020 | 21:34:53 WIB
Empat Tahun Sakit Leukimia, Baznas Rohil Bantu Berobat Rusdiana

BAGANSIAPIAPI, wawasanriau.com -  Rusdiana, Warga Jalan Nelayan RT 17  Kampung Pasir kepenghuluan Bagan Punak Pesisir, Bagansiapiapi. Menuju rumah kediaman Rusdiana harus melalui titian papan selembar, Rabu (06/05/2020). Tampak ia terbaring di ruang tamu. Dia masih menggunakan sarung kain batik seperti fhoto yang di posting netizen kemaren. Terlihat badannya sudah kurus. 

Rusdiana sudah lama menderita sakit ini. Dia didiagnosa menderita penyakit leukimia. Sudah hampir 4(empat) tahun penyakit tersebut dialaminya. Namun dalam masa dua tahun ini penyakitnya semakin parah. 

Kemaren ada netizen yang prihatin terhadap Rusdiana yang mengalami sakit dan terbaring di tempat tidur. Kemudian oleh netizen tersebut mempostingnya di media sosial. Hal ini kemudian diketahui oleh Baznas Rohil dan bupati Rohil. Pada hari ini atas perintah bupati Rohil H.Suyatno, ketua Baznas Rohil H.Baharuddin langsung menuju ke rumah Rusdiana.

"Alhamdulillah hari ini kami bisa bersilaturahmi sekaligus memberikan bantuan berobat kepada saudari kita Rusdiana Warga RT 17 Kepenghuluan Bagan Punak Pesisir,"jelasnya ketua Baznas Rohil H.Baharuddin, Rabu (06/05/2020).

Bantuan uang berobat tersebut diserahkan langsung kepada Rusdiana di kediamannya.

"Semoga cepat sembuh. Aamiin dan Makasi untuk para Muzaki semoga Allah berikan keberkahan rezeki yang tak terkira, Aamiin,"pungkasnya.

Seperti berita kemaren, Foto perempuan terbaring ini di-posting di media sosial Facebook oleh iyung RI di halaman berandanya sekitar jam 15.00 wib, Selasa (05/05/2020) kemaren.

"Asalamualaikum. ada warga kami yang lagi sakit di RT 17 Bagan Punak Pesisir yang bernama Rusdiana sudah empat bulan terbaring dirumah,"tulisnya.

Dalam kesempatan ini dia mohon bantuan kepada pemerintah kabupaten Rokan Hilir (Rohil) dalam hal ini bupati Suyatno, setdakab Rohil atau anggota DPRD Rohil.

Setelah ketua Baznas Rohil mengunjungi Rusdiana maka di ketahui bahwa Rusdiana mengalami penyakit Leukimia.

Informasi yang didapat, leukemia adalah kanker jaringan pembentuk darah, termasuk tulang sumsum. Ada banyak jenisnya, seperti leukemia limfoblastik akut, leukemia mieloid akut, dan leukemia limfositik kronis. Penyakit ini memerlukan perawatan secara intensif. (gun).

Berita Terkait

Jelang MTQ dan Bakar Tongkang, Kadis DLH Rohil Pimpin Langsung Penataan Kebersihan Kota

KPU Kampar Perpanjang Pendaftaran PPS yang Belum Memenuhi Kuota

Masyarakat Ngantri di Bank Polisi sambangi untuk sampaikan pesan Pemilu Damai

Panwascam Kampar Lantik 77 Orang Pengawas TPS dan Lakukan Pembekalan

Sedihnya!! Ternyata Upah Honorer Pemkab Rohil Jauh Dibawah UMK

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

DPC Siliwangi Rohil Galang Dana untuk Korban Bencana di Pulau Sumatra

2

Bupati Bistamam Kukuhkan 167 Dewan Hakim MTQ Ke-XX Kabupaten Rokan Hilir tahun 2025

3
Advertorial

Rohil Kembali Raih Empat Penghargaan Evaluasi PKS Tripartit se-Riau

4
Advertorial

Bupati Rohil H.Bistamam Buka Workshop Eksekutif Pencegahan Tindakan Pidana Korupsi

5

Polres Rohil Ungkap 79,98 Kilogram Sabu, Kurir Residivis Kembali Ditangkap

6

APBD Rohil Tahun Anggaran 2026 Disahkan: Bupati Rohil Apresiasi Dewan

7

Pemkab Rohil Gelar Rapat Pembangunan Koperasi Merah Putih: Mencapai Progress Signifikan

8

Lapas Bagansiapiapi Gelar Skrining Kesehatan: Cegah Dini HIV Dalam Lapas

9

Mantan Staf dan Karyawan SPR Trada : Ungkap Proses Dirumahkan dan Masalah Internal Perusahaan

10

Tim KLH RI Tinjau TPA Bagan Batu: Suwandi Berharap Masyarakat Turut Berperan