MENU TUTUP

Sisa 5 Kecamatan Belum Serahkan Data Penerima Bantuan

Selasa, 14 April 2020 | 02:44:11 WIB
Sisa 5 Kecamatan Belum Serahkan Data Penerima Bantuan

BAGANSIAPIAPI, wawasanriau.com - Sebahagian data keluarga penerima manfaat (KPM), penerima bantuan sosial dari pihak kecamatan sudah masuk ke Dinas Sosial Kabupaten Rokan Hilir (Rohil). Hanya tinggal 5 kecamatan lagi yang belum menyerahkan data penerima bantuan dari 18 kecamatan yang ada di kabupaten Rokan Hilir. Demikian hal ini ditegaskan oleh kepala dinas sosial kabupaten Rokan Hilir (Rohil) dr Juneidi Saleh kepada journalis wawasanriau.com ketika ditemui di Mess Pemda Gedung Datuk Batu Hampar Jalan Perwira Bagansiapiapi, Senin (13/04/2020).

"Namun Dinas sosial tetap berpatokan data dari kementerian sosial. Karena itu by name by dress (sesuai dengan yang diperuntukan,red). Bisa dipertanggung-jawabkan,"tuturnya Juneidi Saleh.

Data penerima bantuan tersebut, lanjut dia, ditambah dengan data baru dari kecamatan. Selanjutnya dinas sosial akan mengecek kebenarannya. 

"Apakah ada double apa tidak. Takutnya di data kementerian tersebut sudah ada juga sehingga terjadi double,"ujarnya.

Oleh sebab itu, pengecekan tersebut tentunya memerlukan waktu juga. Namun demikian, kata Ia, Dinas Sosial Rokan Hilir akan berusaha kerja cepat.

"Kita akan bekerja secepatnya karena bulan puasa sudah tidak lama lagi,"ujarnya.

Menurut kadis Sosial Rohil ini data yang masuk dari kecamatan hampir semua sudah menyerahkan data penerima bantuan sosial.

"Tinggal 5 kecamatan lagi yang belum masuk,"tuturnya.

Kata ia, beras yang digunakan untuk sembako merupakan beras hasil dari petani daerah Rokan Hilir (Rohil) dengan cap beras produksi petani Rokan Hilir (Rohil). Sedangkan untuk pengantongan beras ke karung 10 kilogram yang akan memerlukan waktu. 

Informasi yang diterima sebelumnya sebanyak 50 ribu keluarga penerima manfaat (KPM) kabupaten Rokan Hilir (Rohil) bakal menerima paket sembako dari pemerintah Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) dan 3 ribu paket sembako dari Baznas Rohil. 

Namun hari ini ada peningkatan jumlah dimana menurut ustadz H.Baharuddin, Baznas Rohil akan mendistribusikan sebanyak 5200 paket sembako. Kemudian ketika bupati Rohil melakukan komunikasi video Conference pada hari ini dengan gubri Syamsuar, bupati Rohil H.Suyatno mengatakan pemkab Rohil menyediakan hampir 70 ribu paket sembako. Bantuan tersebut untuk membantu kebutuhan masyarakat yang ekonominya terdampak dalam penanganan pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid 19). (Gun).

Berita Terkait

Polres Kampar Gelar Vaksinasi Massal Jelang Hari Bhayangkara Ke-75

Ujud Penghargaan, Warga undang anggota Satgas TMMD makan malam

Danrem 031 Wirabima Bersama Gubernur Dan Kapolda Riau Hadiri Panen Raya Padi Di Rohil

Satgas TMMD dan Warga Pasang Mal Samping Box Culvert

Warga Bagan Sinembah Jaya Bangga dan puas semenisasi jalan hampir rampung

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

Miliki Potensi Besar, Mendagri Yakin Indonesia Emas 2045 Bakal Tercapai

2

Pertamina Janji Berbenah Diri Jadi Lebih baik, Melayani masyarakat

3

Polda Sumut Tangkap Jaringan Narkoba, Tangki Mobil Dimodifikasi Sembunyikan 13 Kg Sabu

4

Dukung Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih, Mendagri Optimistis Jadi Sentra Ekonomi Baru

5

Sat Reskrim Polres Rohil Tangkap Pelaku Penimbunan BBM di Sinaboi

6

Dua Pria Pengedar Sabu Di Pekaitan Dicokok Polsek Bangko

7

Sinergi, Polsek Mandau Bersama PT. SIS Dukung Asta Cita Presiden Prabowo Penanaman Jagung

8

Selamat & Skses.!! Komandan Lanal Dumai Kolonel Laut (P) Abdul Haris Sebagai Danlanal Kota Dumai

9

Ngeri..!! Seorang Anak di Rohil di Terkam Buaya, Begini Ceritanya...

10

Kapolres Dumai Bersama Ibu Bhayangkari Bagi bagi Takjil Ke Masyarakat