MENU TUTUP

Minimalisir Karlahut, Bupati Rohil H Suyatno Sebut Bersama Kodim dan Polres Lakukan Mitigasi

Selasa, 04 Februari 2020 | 19:26:06 WIB
Minimalisir Karlahut, Bupati Rohil H Suyatno Sebut Bersama Kodim dan Polres Lakukan Mitigasi

BAGANSIAPIAPI, wawasanriau.com – Bupati Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) H.Suyatno menghadiri penanggulangan bencana tahun 2020. Rakornas yang dihadiri gubernur dan bupati se Indonesia serta kapolda, pangdam, BPBD, Kapolres, Dandim serta pimpinan tinggi TNI/Polri se-Indonesia tersebut di helat di SICC Sentul Bogor Jawa Barat, Selasa (04/02/2020). Tampak hadir pada acara tersebut Dandim 0321/Rohil Letkol arh Agung Rakhman Wahyudi,SIP, Wakapolres Rohil Kompol James Irianov Rajagukguk, Plt Kepala BPBD Hari Darma Putra, AP dan Kasubbag DokPim Sekda Rohil Hasnul Yamin.

Kegiatan Rakornas Penanggulangan Bencana tahun 2020 ini dibuka langsung oleh Presiden RI Joko Widodo dengan mengusung tema "Penanggulangan Bencana Urusan Bersama". Mengacu pada UU No 24 tahun 2007 tentang penanggulangan bencana merupakan tanggung jawab bersama pemerintah dan masyarakat dan terintegrasi dalam perencanaan dan pelaksanaan pembangunan nasional dilaksanakan secara terkoordinasi, terpadu dan menyeluruh. 

Disela kegiatan tersebut, Bupati Rokan Hilir H Suyatno yang didampingi Kasubbag DokPim sekda Rohil, Hasnul Yamin serta Plt Kepala BPBD Rohil, Hari Darma Putra AP menjelaskan bahwa selama ini sinergisitas pemda Rohil bersama instansi terkait seperti Kodim 0321/Rohil serta Polres Rohil terjalin baik dalam berbagai kegiatan. 

“Kekompakan dan koordinasi ini kami jadikan sebuah kekuatan untuk bersama sama memerangi asap yang diakibatkan oleh karlahut. Titik-titik rawan menjadi perhatian kami bersama,”jelasnya orang nomor satu di Pemerintahan Kabupaten Rokan Hilir ini.

Untuk mendukung kegiatan kebakaran hutan dan lahan ini, sebutnya, Pemda Rohil telah memberikan bantuan mesin pemadam dan kendaraan roda dua taktis lapangan. Dengan dukungan ini diharapkan para aparat di lapangan bisa bersinergi antara penghulu, babinsa dan bhabinkamtibmas.
 
“Kita melakukan mitigasi bersama Kodim dan Polres agar bencana ini bisa kita minimalisir atau bahkan zero asap. Insya Allah,”tandasnya. (gun)

Berita Terkait

Tour de Siak Terancam Batal Gara-Gara Asap

Bupati H Suyatno Tabur Bibit Jagung Bersama Dandim 0321/Rohil

574 Aparat dan Water Canon Sudah Siaga di Kantor Gubri

Bupati Rohil Ajak Masyarakat Gemar Membaca Dalam Pembukaan Sosialisasi UU 47 Tahun 2007,

Dikunjungi Wabup Rohil, Kelompok Pembudidaya Ikan Kaget Campur Senang

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

HUT ke-30 SMAN 11 Pekanbaru Momentum Tingkatkan Prestasi Akademik dan Olahraga

2

Agus Rama Bacakan Puisi “Efisiensi yang Membutakan” Pada Lomba Puisi JMSI Riau

3

Kasus DBD Alami Peningkatan Di Puskesmas Bagansipiapi

4

SDN 020 Pangkalan Baru Seperti Kandang Ayam

5

Komisi II DPRD Kampar Terima Aspirasi FKDT: Guru MDTA Minta Kesejahteraan

6

Bobroknya Pelayanan RSUD Bangkinang, DPRD Kampar Akan Panggil Pihak Terkait

7

PMI Riau Gelar Musyawarah Kerja Tahun 2025, Beri Penghargaan kepada 20 Pendonor

8

Nelson Manalu Kembali Dipercaya Memimpin Partai Hanura Siak Periode 2025 - 2030

9

Pimpin DPD Hanura Riau 5 Tahun ke Depan, H Darnil Siapkan Strategi Khusus Besarkan Partai

10

Bandara Internasional SSK II Salurkan Bantuan Kacamata Baca untuk Siswa