Tol Jagorawi Arah Bogor Macet dari Cililitan Sampai Cibubur

Jakarta - Kemacetan lalu lintas terjadi di Tol Jagorawi yang mengarah ke Bogor, Jawa Barat. Kemacetan terjadi dari TMII sampai Cibubur karena peningkatan volume kendaraan.
"TMII padat sampai dengan Cibubur Km 12. Informasi kepadatan ini karena imbas dari volume kendaraan dan pertemuan kendaraan di Km 12 Cibubur. Untuk informasi, (kemacetan) di TMII dari Cililitan Km 2," kata petugas call center PT Jasa Marga, Fika saat dimintai konfirmasi pukul 10.40 WIB, Kamis (6/6/2019).
Selain volume kendaraan, kemacetan sepanjang itu terjadi karena keluar-masuk kendaraan di rest area yang berada di Km 5. Setelah Cibubur Km 12 lalu lintas kembali lancar.
"Informasi kecelakaan kami belum dapat informasi. Ini kelihatannya masih imbas volume kendaraan dan keluar masuk rest area saja. Selepasnya masih terpantau lancar kembali," terang Fika.
Kemacetan siang ini tidak hanya terjadi di Tol Jagorawi. Kemacetan juga terjadi di tol yang mengarah ke Cikampek. Penyebabnya sama yakni karena peningkatan volume kendaraan.
"Jakarta-Cikampek masih ada kepadatan dari Jatiwaringin sampai Cikunir (yaitu) dari Km 5 sampai Km 10, imbas volume kendaraan, setelahnya dari Km 10 sampai Km 14 juga padat," kata petugas call center PT Jasa Marga, Chika, saat dihubungi pukul 10.30. (detik.com)