MENU TUTUP

Sambut Tahun Baru 2019 Ribuan Masyarakat Rohil Hadiri Istigosah dan Doa Kubro

Selasa, 01 Januari 2019 | 11:02:11 WIB
Sambut Tahun Baru 2019 Ribuan Masyarakat Rohil Hadiri Istigosah dan Doa Kubro

BAGANSIAPIAPI, WAWASANRIAU.COM - Ribuan masyarakat Rokan Hilir memadati acara Tabligh, Istighosah dan Doa Kubro bersama. Acara dogelar Pemkab Rohil bekerja sama dengan Dewan Majelis Indonesia (DMI) Rohil sangat menarik antusias masyarakat penjuru rohil.

Acara dihadiri Wakil Bupati Drs H Jamiludin, Sekda Rohil, unsur Forkofimda, jajaran OPD, Ketua DMI, Wazirwan Yunus, tokoh Agama, tokoh Masyarakat dan organisasi keagamaan dan masyarakat, Senin (31/12/2018) sejak pukul 20.30 WIB sampai malam pergantian tahun pukul 00.00 WIB.

Wakil Bupati, Jamiludin menyampaikan terimakasih kepada semua panitia yang sudah bergerak membuat acara ini berjalan semeriah ini. Dan kepada seluruh masyarakat yang hadir.

Dalam sambutannya Wakil Bupati, yang lulusan Sarjana Agama (SAg) itu juga dengan lantang dan pasih membacakan lantunan ayat-ayat suci dihadapan masyarakat yang hadir sebagai motivasi mencintai Alquran.

“Atas nama Pemkab Rohil, acara malam ini sangat diapresiasi. Apalagi diketahui suksesnya acara malam ini berkat kerja sama swmua pihak dan juga tentunua masyarakat yang datang dari berbagai Kecamatan di Negri Seribu Kubah ini,” ujar Wakil Bupati.

Diharapkan, acara-acara seperti ini dapat dipertahankan kedepannya. Sehingga Negri yang kita cintai ini terhindar dari kegiatan-kegiatan yang tidak bermanfaat dalam menyambut malam tahun baru Masehi 2019.

Bahkan karena antusiasnya masyarakat sejak sore hari sudah ramai yang berdatangan untuk mengikuti doa bersama. Meskipun hal yang sama juga digelar di Masjid-Masjid yang ada di setiap kecamatan maupun inisiatif Masjid yang ada di berbagai Kepenghuluan.

“Seperti ugal-ugalan dijalanan bagi anak-anak remaja, meniup terompet kesana kesini dijalan raya, membakar mercon (petasan). Kegiatan seperti inilah yang harus kita hindari,” ajak Wabup Jamiludin.

Lanjutnya, menyampaikan pesan dari Bupati yang tidak bisa hadir pada malam berbahagia ini, karena ada pekerjaan yang tidak bisa ditinggalkan. “Pak Bupati minta maaf kepada kita semua, karena ada kegiatan yang tidak bisa ditinggalkan dan saya diberikan amanah untuk menyampaikan permohonan maaf pak bupati kita H.Suyatno,” tegasnya.

Acara Tablik serta Istighasah dan doa Kubro ini diisi dengan berbagai macam rangkaian diantaranya Marawis, Zikir serta Tausyiah yang disampaikan oleh penceramah.

Ketua DMI Rohil, H Wazirwan Yunus mengucapkan ribuan terimakasih kepada seluruh panitia yang sudah berperan aktif menyumbangsihkan baik tenaga dan moril sehingga acara berjalan dengan meriah seperti ini.

Dan tidak lupa, lanjut ketua DMI, mengucapkan hal yang sama kepada kaum ibu-ibu yang juga sudah menyumbangkan tenaganya untuk membuat kosumsi makanan ringan hingga ribuan bungkus.

“Ini berkat kebersamaan kita semua, kita saling bahu membahu sehingga acara malam ini berlangsung meriah,” ucap syukur ketua DMI, Wazirwan Yunus. (rpz/zmi)

Berita Terkait

Bupati Rohil Suyatno : Honorer Pemkab Rohil Dirumahkan Sementara

Pemkab Rohil Respon Positif Aplikasi Monitoring Korupsi KPK

Syamsuar: Karlahut Harus Dicegah Sedari Dini

PDP Terkait Covid 19 di Rohil: Satu Isolasi Mandiri dan Satu di Rawat di RSUD DR RM Pratomo

Wow !! Hadiah undian Simpedes BRI Grand Price 1 Mobil All New Ertiga di Menangkan Warga Pujud Rohil

TULIS KOMENTAR
TERPOPULER +
1

HUT ke-30 SMAN 11 Pekanbaru Momentum Tingkatkan Prestasi Akademik dan Olahraga

2

Agus Rama Bacakan Puisi “Efisiensi yang Membutakan” Pada Lomba Puisi JMSI Riau

3

Kasus DBD Alami Peningkatan Di Puskesmas Bagansipiapi

4

SDN 020 Pangkalan Baru Seperti Kandang Ayam

5

Komisi II DPRD Kampar Terima Aspirasi FKDT: Guru MDTA Minta Kesejahteraan

6

Bobroknya Pelayanan RSUD Bangkinang, DPRD Kampar Akan Panggil Pihak Terkait

7

PMI Riau Gelar Musyawarah Kerja Tahun 2025, Beri Penghargaan kepada 20 Pendonor

8

Nelson Manalu Kembali Dipercaya Memimpin Partai Hanura Siak Periode 2025 - 2030

9

Pimpin DPD Hanura Riau 5 Tahun ke Depan, H Darnil Siapkan Strategi Khusus Besarkan Partai

10

Bandara Internasional SSK II Salurkan Bantuan Kacamata Baca untuk Siswa