PN Rohil Bagikan Ratusan Paket Daging Kurban

UJUNG TANJUNG, WAWASANRIAU.COM - Pengadilan Negeri (PN) Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) Provinsi Riau melaksanakan penyembelihan satu ekor sapi (hewan qurban,red) dihari raya Idul Adha tahun 2018. Dari pemotongan itu ratusan paket daging kurban dibagikan kewarga.
Usai melakukan pemotongan, dengan diprakarsai oleh M Hanafi Insya SH, selaku Hakim di PN Rohil, sejumlah ratusan paket daging kurban dibagikan kepada warga sekitar.
Pembagian daging kurban yang diyakini sudah memenuhi standar syarat utama dengan memiliki sertifikat dari Dinas Kesehatan tersebut menggunakan sistem penukaran kupon, Rabu (22/08/2018) sekira 13.00 wib sampai dengan selesai.
"Sejak ditahun sebelumnya pihak PN Rohil sudah berkeinginan untuk ikut melaksanakan ibadah kurban hanya saja baru saat ini terlaksanakan."ujar Sondra SH pada awak media disela sela giat pembagian daging kurban.
Tambahnya, dengan dilakukan ibadah kurban dari pihak PN Rohil tersebut dirinya beserta rekan lainnya di yang bertugas di PN Rohil dapat memperkuat keimanan maupun ketaqwaan. Pungkasnya. (Darma Bakti)