Sosbud

Diduga Proyek Rehabilitasi Sawah di Parit Aman Rohil Gagal

Kondisi lahan pertanian saat ini

WAWASANRIAU.com - Proyek pertanian Provinsi Riau kegiatan rehabilitasi sawah di Desa Parit Aman, Gang Harmi, Kecamatan Bangko,Kabupaten  Rokan Hilir (Rohil) seluas 73 Haktare tahun 2019 senilai lebih kurang Rp900 juta diduga gagal.

Pantauan, Minggu (19/01/2019) dilapangan tidak ditemui plank proyek, sedangkan kondisi lahan yang dimaksud tampak terlantar dan tidak bisa dilakukan penanaman, bahkan sudah ditumbuhi rerumputan hingga semak - semak. 

Demikian hal itu dibenarkan Erwin (50) salah satu petani setempat. "Iya sejak kemaren proyek pertanian dari Provinsi ini belum bisa difungsikan, belum bisa ditanam ini aja sekarang lahannya sudah semak,"katanya.

Berdasarkan informasi yang dihimpun awak media, penyebab proyek tersebut gagal diduga karena terlalu banyak sub oleh kontraktor pelaksana. Namun kebenaran informasi tersebut belum dapat dipastikan karena pihak kontraktor belum dapat ditemui guna  dimintai keterangan.

Sampai berita ini diterbitkan, pihak Dinas Provinsi Riau dan kontraktor pelaksana belum dapat ditemui guna diminta keterangan terkait hal tersebut. (zmi)


[Ikuti Wawasanriau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar