Sosbud

Babinsa Dampingi Petani Siapkan Lahan Di Demplot Tanaman Sawi

Rohil (wawasanriau) -- Babinsa Koramil 05/Rimba Melintang Serka Adi Asmaja membantu  petani dalam menyiapkan lahan tanaman sawi dan penyiapan tempat semai bibit sawi, Sabtu (29/2/2020).

Adapun petani tersebut yakni, Anto yang berada di Dusun Sepakat, Kepenghuluan Bangko Jaya, Kecamatan Bangko Pusako, Rokan Hilir (Rohil).

Danramil 05/RM Kapten Czi A Panjaitan melalui Batituud Pelda Samsul Azhar mengatakan, hal ini merupakan salah satu cara untuk merubah pola pikir masyarakat dalam memanfaatkan lahan serta usaha untuk pemenuhan kebutuhan hidup.

"Bahwa tidak hanya dari tanaman kelapa sawit saja yang memberikan hasil untuk kebutuhan nafkah keluarga, pertanian sayuran juga sangat menjanjikan,"katanya.

Di lahan yang berukuran sederhana lanjutnya, yakni sekitar 400 meter persegi tersebut sudah cukup untuk memenuhi kebutuhan hidup dan biaya sekolah anak Anto.

"Sistem tanam yang bervariasi waktu membuat sistem panen juga tidak bersamaan, sehingga setiap hari ada tanaman yang dipanen untuk dipasarkan,"paparnya.

Demplot yang didampingi oleh Babinsa tersebut katanya lagi, nantinya sebagai contoh untuk masyarakat lain bahwasannya tidak hanya kelapa sawit saja yang dapat memenuhi kebutuhan keluarga.

"Selain lahan bersih dan juga terhindar dari bencana kebakaran hutan dan lahan karena setiap hari dilakukan pengolahannya,"pungkasnya.


[Ikuti Wawasanriau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar