Peristiwa

Bus Bintang Utara Terbalik " Ini Kata Kasat Lantas Polres Asahan "

Mobil Bus Bintang Utara Yang Terbalik Di daerah Skip Kisaran

Asahan,wawasanriau--Satu unit Bus Bintang Utara BK 7807 DE terguling di kawasan Jalan Lintas Sumatera tepatnya di Simpang Skip Kisaran, Kabupaten Asahan Selasa (1/10/2019) sekitar pukul 24.00 WIB.

Kasat Lantas Polres Asahan, AKP Rusbeny menjelaskan bus Bintang Utara yang dikemudikan Martua Manalu (45) datang dari arah Rantauprapat, Labuhanbatu menuju ke arah Kabupaten Batubara melaju dengan kecepatan tinggi.

Diduga karena terkejut melihat sebuah truk trailer mogok berhenti di badan jalan, membuat sopir bus langsung buang setir ke arah kanan hingga membuat bus terguling.

"Ya, kecelakaan tunggal ini terjadi malam pukul 24.00 wib, pada saat ada mobil trailer berhenti karena mogok. Mendadak dari arah Rantau menuju Medan, datang bus Bintang Utara dengan kecepatan tinggi. Terkejut, sopir mendadak menginjak rem dan membuang setir ke kanan hingga bus pun terguling," jelas Rusbeny Rabu (2/10/2019).

Saat kejadian, bus diketahui tengah mengangkut penumpang sebanyak 12 orang. Namun, hanya dua orang yang mengalami luka ringan, sedangkan penumpang lainnya selamat.

"Yang luka ringan ada dua orang. Sempat dibawa ke Rumah Sakit Wira Husada, Kisaran. Dan tadi sudah diperbolehkan pulang," ungkap Rusbeny.

Akibat kejadian itu, arus lalu lintas di Jalinsum, Simpang Skip, Asahan sempat mengalami kemacetan dari dua arah. Kini bus yang terguling telah berhasil dievakuasi.

Sementara sopir yang merupakan warga Jalan Toba Nauli, kompleks Medan Estate masih menjalani pemeriksaan."Sopir masih kami mintai keterangan," pungkasnya.(gobel) 


[Ikuti Wawasanriau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar