Parlemen

Dianggap Berpotensi Jadi Wakil Gubernur, Begini Reaksi Nasrudin Hasan,

Ketua DPRD Rohil H Nasrudin Hasan

BAGANSIAPIAPI,WAWASANRIAU.COM - Nama H Nasrudin Hasan belakangan ini mulai ramai menjadi perbincangan. Pria asal Rokan Hilir ini kerap kali dikaitkan dengan kekosongan jabatan Wakil Gubernur Riau. Bahkan sempat menyeruak kabar dari berbagai kalangan, Nasrudin sangat potensial untuk mendampingi Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman. Namun bagaimana pula reaksi Nasrudin Hasan yang juga kader partai Golkar terkait isu tersebut ?.

Ketika dikonfirmasikan perihal tersebut, Nasrudin hanya tersenyum dan tidak memberikan jawaban. Namun, dengan tegas Nasrudin memberikan statmen meminta supaya DPD I Golkar Riau mempertimbangkan bahwa yang menjadi wakil Gubernur Riau harus orang Rokan Hilir. Demikian disampaikannya, Kamis (12/10/2016).

Dikatakan Nasrudin, untuk uusan Wakil Gubernur Riau itu merupakan PR Partai Golkar dan itu bukan tanpa alasan karena kuat pertimbangannya adalah mantan Gubri Annas Maamun juga merupakan kader Golkar dan yang dibesarkan di Rohill.

"Saya sudah pidato di Pekanbaru pada malam MTQ Riau bersama pengurus DPD Golkar Pak Andi Rahman, saya sampaikan kepada beliau, sebetulnya Golkar itu tidak sulit menunjukkan siapa Wagubri, kan tidak perlu persetujuan partai lain, saya kan disini. Tapi jangan dikira tak sulit karena tidak sedikit kader Golkar yang ingin sehingga menjadi sulit," ungkap Nasrudin.

Pada kesempatan itulah disampaikannya kepada Gubri dari masyarakat Kabupaten Rohil khususnya masyarakat pesisir Riau untuk menentukan Wagubri bahwa Kabupaten Rohil memiliki hak lebih untuk diambil Wagubri dibanding kabupaten lain.

"Karena pak Annas itu induknya kader Golkar asalnya dari Rohil, masaknya dari Rohil,jangan sudah masak dibuang begitu saja. Gak bisa begitu, etikanya tak betul. Dan itu disikapi dengan baik dan arif bijaksana oleh Ketua DPD I Golkar, hanya saja DPD I masih menimbang nimbang begitu banyak kader siapa orangnya," jelasnya

Dia berharap ketua DPD Golkar Riau Andi Rahman dapat mempertimbangkan usulan tersebut dengan arif dan bijaksana. Terlebih lagi, Anas Maamun merupakan kader yang dimatangkan dipartai Golkar Rohil.

"Saya minta penggantinya juga harus dari Rohil. Dan itu wajar kalau saya minta seperti itu," terangnya.

Dia berharap ketua DPD Golkar Riau Andi Rahman dapat mempertimbangkan kader yang diusulkan tersebut dengan arif dan bijaksana. Ada beberapa orang kader Golkar yang bisa masuk menjadi wakil gubernur.

"Termasuk disini ada Darwis Syam, Dedi Humadi, Erianda dan yang lain kader kader kita yang ada di Rohil ini, itu salah satu orang-orang yang boleh jadi wakil Gubernur itu," tandasnya.

Ketika disinggung apakah dirinya juga bersedia jika ditunjuk sebagai Wagubri, Nasruddin tampak hanya tersnyum sembari mengatakan jika memang dirinya pantas dinilai dirinya siap ditunjuk.

"Kalau saya, lihat-lihat saja. Kalau ada orang melihat saya patut, ya siap aja tapi kalau tak patut saya juga lebih siap juga, " kata Nasrudin sembari tertawa. (fie)


[Ikuti Wawasanriau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar