Kunker Kemapolsek Bangko

Kapolres Rohil Pastikan Keamanan Pusat Ibukota Aman dan Kondusif

Kapolres Rohil, AKBP Hendry Posma Lubis SIK dan Istri mengunjungi Mapolsek Bangko di dampingi oleh Kapolsek Bangko Agung Triadi SIK

BAGANSIAPIAPI,WAWASANRIAU.COM - Kepala Polisi Resort (Kapolres) Rohil, AKBP Hendry Posma Lubis Sik melakukan kunjungan kerja (Kunker) dimapolsek Bangko, Senin (26/9) siang. Kedatangan orang nomor satu diinstitusi kepolisian rohil itu dalam rangka memastikan keamanan dipusat ibukota kabupaten benar-benar aman dan kondusif.

Kedatangan Kapolres didampingi Istri beserta personil keibukota disambut oleh Kapolsek Bangko, AKP Agung Tri Adiyanto Sik beserta personil. Selain itu, Kapolres beserta istri juga diberikan kalungan bunga yang dipasangkan oleh Raka Reyhan yang merupakan Anak dari Kapolsek Bangko.

"Kunjungan ini sebagai agenda rutin yang saya lakukan diseluruh polsek dalam rangka memastikan kondisi yang aman dan kondusif. Meskipun saya sering kebagansiapiapi, namun ini pertamannya saya secara resmi mengunjungi mapolsek bangko, "Katanya. Ia juga menekankan agar polisi tetap senantiasa menciptakan da ketertiban khususnya diwilayah hukum polsek Bangko.

Polsek Bangko ini katanya terletak diibukota Kabupaten, Jadi sangat berbeda dengan polsek-polsek lainnya yang terletak disetiap kecamatan dirohil. "Saya tekankan polsek bangko harus bekerja dengan ekstra, semua unit harus tetap solit sehingga apa yang menjadi tugas kepolisian bisa terlaksana dengan baik, "pesan Hendry.

Dirinya juga meminta para pelaku kejahatan ditindak dengan tegas khususnya kasus narkoba, dimana kejahatan itu telah mendapat warning dari kapolri untuk diusut hingga tuntas. "baru-baru ini diperintahkan kapolri bahwa narkoba jangan dikasi ampun terhadap pelakunya, dan itu tentunya telah kita lakukan sejak lama dan akan terus kita tingkatkan, "Pungkasnya. (fie)


[Ikuti Wawasanriau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar